Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Bagus Kahfi Cadangan

Kompas.com - 29/10/2021, 18:52 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

DUSHANBE, KOMPAS.com - Susunan pemain laga timnas U23 Indonesia vs Australia telah diumumkan kedua tim.

Duel timnas U23 Indonesia vs Australia merupakan laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U23 2022 yang akan dihelat di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, pada Jumat (29/10/2021) mulai pukul 19.00 WIB.

Daftar lengkap susunan pemain dan link live streaming timnas U23 Indonesia vs Australia akan tersedia di akhir artikel.

Pelatih timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong, melakukan dua perubahan dibandingkan dengan starting line up pertemuan pertama.

Shin Tae-yong kali ini menyimpan Amiruddin Bagus Kahfi dan Ramai Rumakiek.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Kick-off 19.00 WIB

Sebagai gantinya, Shin Tae-yong memberi kesempatan kepada Marselino Ferdinand dan Taufik Hidayat untuk tampil sebagai starter.

Marselino Ferdinand akan bahu membahu dengan Gunansar Mandowen dan Witan Sulaeman sebagai gelandang serang timnas U23 Indonesia.

Adapun Taufik Hidayat akan berduet dengan Hanis Sagara di lini depan.

Di lini belakang, komposisi pemain timnas U23 Indonesia tidak berubah.

Shin Tae-yong tetap menurunkan kuartet Pratama Arhan, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, dan kapten tim, Asnawi Mangkualam.

Empat pemain itu akan berdiri di depan kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Lolos ke Piala Asia U23 2022 jika...

Di sisi lain, pelatih interim timnas U23 Australia, Trevor Morgan, tetap menerapkan formasi menyerang 4-2-3-1.

Namun, Trevor Morgan kali ini melakukan empat perubahan dengan menyimpan Lewis Miller, Jordan Bos, Luke Duzel, dan Adisu Bayew.

Adapun tiga pencetak gol Australia pada pertemuan pertama, yakni Jacob Italiano, Patrick Wood, dan kapten tim, Marc Tokich, tetap tampil sebagai starter.

Trevor Morgan juga tetap menurunkan winger cepat yang kini berkarier di Inggris membela Tim B Brentford FC, Lachlan Brook.

Kekalahan 2-3 pada pertemuan pertama membuat timnas U23 Indonesia wajib mengalahkan Australia jika ingin lolos ke putaran final Piala Asia U23 2022.

Jika berhasil mengalahkan Australia dengan margin dua gol atau lebih, timnasU23 Indonesia akan langsung dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U23 2022.

Baca juga: Satu Hal yang Diinginkan Shin Tae-yong dari Personel Timnas U23 Indonesia di Laga Kontra Australia

Adapun jika hanya mampu menang dengan margin satu gol, timnas U23 Indonesia harus beradu nasib dengan Australia di babak adu penalti karena agregat setelah dua pertandingan waktu normal imbang.

Jika gagal mengalahkan Australia pada waktu normal, timnas U23 Indonesia akan langsung tersingkir alias gagal lolos ke putaran final Piala Asia U23 2022.

Link Live Streaming Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Pertandingan timnas U23 Indonesia vs Australia malam ini akan disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi swasta mulai pukul 18.30 WIB.

Selain siaran langsung televisi, laga timnas U23 Indonesia vs Australia juga bisa disaksikan melalui layanan streaming. Berikut adalah link live streaming timnas U23 Indonesia vs Australia >>> LINK

Susunan pemain Timnas U23 Indonesia Vs Australia:

Timnas U23 Indonesia (4-1-3-2): 1-Ernando Ari Sutaryadi; 14-Asnawi Mangkualam, 4-Rizky Ridho, 15-Alfeandra Dewangga, 11-Pratama Arhan; 13-Rachmat Irianto; 8-Witan Sulaeman, 21-Gunansar Mandowen, 7-Marselino Ferdinand; 9-Taufik Hidayat, 19-Hanis Saghara

Cadangan: 23-Aqil Savik, 22-M.Riyandi, 16-Irsan Rahman, 5-Komang Teguh, 3-Komang Tri, 2-Bayu Fiqei, 18-Mohammad Kanu, 10-Ramai Rumakiek, 17-Febri Eka, 12-Ronaldo Joybera, 6-Subhan Fajri, 20-Bagus Kahfi
Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas U23 Australia (4-2-3-1): 18-Nicholas Shuman; 2-Callum Talbot, 4-Marc Tokich, 3-Jordan Courtney-Perkins, 14-Lucas Mauragis; 6-Fabian Monge, 21-Patrick Yazbek; 10-Jacob Italiano, 7-Lachlan Brook, 17-Alessandro Lopane; 9-Patrick Wood

  • Cadangan: 1-Calderbank-Oark, 12-Paviesic, 13-Miller, 5-Bos, 15-Gomulka, 8-Duzel, 11-Bayew, 16-Hammond, 19-Caroutas, 20-Prso, 22-Bello, 23-Scarella
  • Pelatih: Trevor Morgan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com