Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Solskjaer Terancam Dipecat Man United, Conor McGregor "Turun Tangan"

Kompas.com - 27/10/2021, 14:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Bintang UFC Conor McGregor memberikan pendapatnya tentang situasi Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United.

Ole Gunnar Solskjaer di ambang pintu keluar Manchester United. Dia terancam dipecat karena hasil buruk Setan Merah.

Akhir pekan lalu, Man United dibantai Liverpool 0-5 pada pekan kesembilan Liga Inggris 2021-2022, Minggu (24/10/2021).

Parahnya, kekalahan The Red Devils itu terjadi di hadapan puluhan ribu pasang mata publik Old Trafford.

Baca juga: 3 Hal yang Bikin Man United Ragu Tunjuk Conte sebagai Pengganti Solskjaer

Dalam sejarah pertemuan dengan Liverpool, ini merupakan hasil terburuk yang ditelan Man United saat bermain di kandang sendiri.

Sementara, dalam sejarah Premier League, ini adalah kali kelima Man United menelan kekalahan dengan margin lima gol.

Desakan Solskjaer untuk dipecat pun menguat pasca-laga tersebut. Para penggemar Man United menginginkan perubahan di kursi manajer.

Situasi Ole Gunnar Solskjaer di Man United pun mencuri perhatian petarung kelas ringan UFC Conor McGregor.

Baca juga: Solskjaer Bukan Kelas Man United, Setan Merah Harus Punya Pelatih Terbaik Dunia

Conor McGregor saat melempar bola di awal pertandingan Chicago Cubs dan Minnesota Twins Conor McGregor saat melempar bola di awal pertandingan Chicago Cubs dan Minnesota Twins

Sebagai pendukung Man United, McGregor tampaknya kontra dengan suara yang menginginkan Solskjaer keluar dari Carrington

Dia menilai bahwa peran Solskjaer di Man United hanya perlu ditata ulang tanpa harus melakukan pemecatan.

"Cintai dan hormati Ole secara maksimal, perannya hanya perlu diatur ulang. Itu pendapat saya," tulis McGregor di Twitter, sebagaimana dikutip dari Marca, Rabu (27/10/2021).

Sosok berjuluk The Notorious itu menegaskan bahwa dia mendukung Solskjaer tetap bertahan di Man United.

Baca juga: 5 Pelatih yang Berpotensi Gantikan Solskjaer, Conte Mengencang ke Man United

"Tidak pernah ingin Ole keluar. Ole selamanya adalah United! Perannya cukup perlu diatur ulang," McGregor menegaskan.

Ada beberapa kandidat pengganti Solskjaer. Salah satu yang paling santer adalah eks manajer Chelsea Antonio Conte.

Namun, kabarnya Man United masih memberikan kesempatan bagi Ole Gunnar Solskjaer untuk membuktikan kualitasnya.

Manajer asal Norwegia itu masih akan berada di pinggir lapangan saat Man United bertandang ke markas Totenham Hotspur pada peka ke-10 Liga Inggris, Sabtu (30/10/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com