Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Unik Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Kode Rachmat Irianto

Kompas.com - 27/10/2021, 09:10 WIB
Ferril Dennys

Penulis

 KOMPAS.COM - Timnas U23 Indonesia takluk dari Australia dengan skor 2-3.

Duel timnas U23 Indonesia vs Australia merupakan laga pertama Grup G Kualifikasi Piala Asia U23 2022 yang berlangsung pada Selasa (26/10/2021) malam WIB.

Dalam laga tersebut, skuad Garuda Muda dinilai telat panas karena harus kebobolan terlebih dulu.

Tiga gol kemenangan Australia dicetak oleh Marc Tokich (55'), Patrick Wood (60'), dan Jacob Italiano (79').

Adapun dua gol timnas U23 Indonesia asuhan Shin Tae-yong diciptakan oleh Witan Sulaeman (69') dan Taufik Hidayat (85').

Baca juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U23: Indonesia Tumbang, Malaysia Menang, Thailand...

Pasukan Shin Tae-yong boleh jadi bisa kemasukan lebih dari 3 gol, jika kiper Ernando Ari Sutaryadi tidak tampil gemilang di bawah mistar Indonesia.

Kiper Persebaya Surabaya tersebut beberapa kali tampak jatuh bangun untuk menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.

Salah satu penyelamatan terbaik Ernando Ari saat menepis tendangan penalti Patrick Wood pada menit ketiga.

Ernando Ari sukses membaca, menepis, dan kemudian menangkap bola dari tendangan penalti Patrick Wood.

Kesuksesan Ernando Ari tidak lepas dari peran rekannya di Persebaya Surabaya. Rachmat Irianto.

Dari tayangan ulang, Irianto yang berdiri di depan kotak penalti tampil mengangkat tangan kirinya, sebelum Patrick Wood melepaskan tendangan.

Aksi Irianto tersebut sebagai kode untuk Ernando ke mana bola akan ditendang lawan.  

Entah sadar atau tidak dari kode tangan Irianto, Ernando memang bergerak ke sisi kanan gawangnya untuk menepis bola.

Setelah Ernando sukses melakukan penyelamatan, Irianto tidak melakukan aksi berlebihan.

Tetap berdiri di depan kotak penalti. Irianto hanya bertepuk tangan mengapresiasi keberhasilan rekannya.

Dalam pertandingan tersebut, Irianto tidak bermain selama 90 menit. Putera dari Bejo Sugiantoro ini diganti dengan Komang Teguh pada menit ke-77.

Aksi penyerang timnas U23 Indonesia saat menghadapi Australia pada laga Kualifikasi Piala Asia U23 2022 di Tajikistan pada Selasa (26/10/2021).Dok. PSSI Aksi penyerang timnas U23 Indonesia saat menghadapi Australia pada laga Kualifikasi Piala Asia U23 2022 di Tajikistan pada Selasa (26/10/2021).

Tenaga Irianto dan kawan-kawan memang masih diperkulan untuk pertandingan kedua pada Jumat (29/10/2021).

Meski kalah 2-3 pada laga pertama Grup G Kualifikasi, timnas U23 Indonesia masih berpeluang lolos ke putaran final Piala Asia U23 2022.

Syarat yang harus dipenuhi timnas U23 Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Asia U23 2022 adalah mengalahkan Australia dengan margin minimal dua gol pada pertemuan kedua.

Grup G Kualifikasi Piala Asia U23 2022 sejatinya diisi oleh empat negara, yakni Indonesia, Indonesia, Australia, China, dan Brunei Darussalam.

Namun, China dan Brunei Darussalam memutuskan mundur karena alasan yang berkaitan dengan pandemi virus corona.

Setelah China dan Brunei Darussalam mundur, AFC memutuskan tidak mengundi ulang peserta babak kualifikasi Piala Asia U23 2022.

AFC memilih membiarkan Grup G hanya terisi Indonesia dan Australia.

Keputusan AFC itulah yang membuat Indonesia dan Australia harus berhadapan dua kali di Grup G Kualifikasi Piala Asia U23 2022.

Ketika Grup G masih diisi oleh empat tim, timnas U23 Indonesia sejatinya hanya harus berhadapan satu kali dengan Australia, Brunei, dan China.

Keputusan AFC yang tidak mengundi ulang peserta babak kualifikasi Piala Asia U23 2022 juga membuat jalur untuk lolos ke putaran final di Grup G berubah.

Grup G Kualifikasi Piala Asia U23 2022 kini hanya menyediakan satu tiket ke putaran final yang diperuntukkan untuk pemuncak klasemen.

Jalur runner up terbaik untuk lolos ke putaran final Piala Asia U23 2022 di Grup G tertutup karena hanya ada dua tim yang tersisa.

Pemuncak klasemen Grup G Piala Asia U23 2022 akan ditenutkan dari hasil dua pertandingan Timnas U23 Indonesia vs Australia.

Dengan demikian, timnas U23 Indonesia wajib mengalahkan Australia dengan margin minimal dua gol pada pertemuan kedua jika ingin lolos ke putaran final Piala Asia U23 2022.

Baca juga: Shin Tae-yong: Kepuasaan Saya Lihat Pemain Indonesia Dapatkan Kebanggaannya

Jika berhasil memenuhi syarat tersebut, timnas U23 Indonesia akan menjadi pemuncak klasemen Grup G dan berhak lolos ke putaran final Piala Asia U23 2022.

Namun, jika hanya menang dengan selisih satu gol, timnas U23 Indonesia harus melakoni adu penalti melawan Australia karena agregat setelah dua pertandingan imbang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com