KOMPAS.com - Striker asing masih mendominasi papan atas daftar skor Liga 1 2021-2022 hingga pekan ke-8 kompetisi yang berakhir pada Sabtu (23/10/2021) malam WIB.
Puncak daftar top skor Liga 1 saat ini ditempati oleh striker berusia 34 tahun milik Bali United, Ilija Spasojevic.
Striker naturalisasi asal Montenegro itu memimpin daftar top skor sementara Liga 1 dengan koleksi tujuh gol dari delapan pertandingan.
Terkini, Spaso mencetak satu gol saat Bali United menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (23/10/2021).
Namun, satu gol Spaso tidak cukup membuat Bali United terhindar dari kekalahan.
Bali United yang harus bermain 10 orang sejak menit ke-60 kalah dengan skor tipis 1-2 dari Bhayangkara FC.
Baca juga: Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Libas 10 Pemain Bali United 2-1
Spaso kini memimpin daftar top skor sementara Liga 1 dengan keunggulan satu gol atas tiga striker asing lain yang menguntit di bawahnya.
Tiga striker itu adalah Paulo Henrique Santos (Persiraja Banda Aceh), Ezechiel N'Douassel (Bhayangkara FC), dan Youssef Ezzejari (Persik Kediri).
Dari empat nama di atas, Paulo Henrique Santos adalah striker dengan rata-rata gol per laga terbaik.
Striker asal Brasil itu sukses mencetak enam gol dari hanya enam penampilan bersama Persiraja.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.