Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Liverpool, Jangan Heran kalau The Reds Bisa Cetak 3 Gol!

Kompas.com - 23/10/2021, 14:39 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.COM - Pertandingan besar Manchester United vs Liverpool akan digelar di Stadion Old Trafford, Minggu (24/10/2021).

Liverpool memiliki potensi besar untuk mempermalukan Setan Merah di depan publiknya pada laga nanti.

Liverpool sedang dalam keadaaan on fire. Buktinya, Liverpool berada di posisi yang lebih baik ketimbang Man United di papan klasemen.

Saat ini, The Reds berada di peringkat kedua dengan merangkum 18 poin. Pasukan Juergen Klopp unggul 4 poin Man United yang berada di posisi keenam.

Kehebatan Liverpool juga tak terlepas dari penampilan menawan Mohamed Salah. Penyerang asal Mesir tersebut seperti jimat kemenangan bagi si Merah.

Sejauh musim ini, Salah merupakan mesin gol Liverpool di Premier League.

Baca juga: Man United Vs Liverpool - Sudah 12 Kali Bertemu, Masih Pantas Berharap pada Ronaldo?

Bomber asal Mesir tersebut telah mengoleksi 7 gol yang menempatkan dirinya sebagai pencetak gol terbanyak.

Peluang Salah terbuka untuk menambah pundi golnya saat melawan Setan Merah. Hal itu mengacu performa Salah dalam 4 pertemuan terakhir melawan Man United di semua ajang.

Dari 4 pertemuan, Salah hanya sekali tidak bisa mencetak gol saat Liverpool bermain imbang tanpa gol dengan Man United pada 17 Januari 2021.

Sisanya, Salah mampu mencetak gol dan membawa Liverpool meraih 2 kemenangan, serta menelan 1 kekalahan.

Total, Salah mampu mencetak 4 gol dari 4 pertemuan terakhir melawan Setan Merah. Jika dibedah lagi dari 4 gol tersebut, Salah lebih rajin mencetak gol pada babak kedua.

Itu dibuktikannya dengan torehan 3 gol. Sementara hanya 1 gol yang mampu diciptakannya pada babak pertama.

Mohame Salah ketika merayakan golnya pada laga ketiga Grup B Liga Champions yang mempertemukan Atletico Madrid Vs Liverpool di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (20/10/2021) dini hari WIB.AFP/ GABRIEL BOUYS Mohame Salah ketika merayakan golnya pada laga ketiga Grup B Liga Champions yang mempertemukan Atletico Madrid Vs Liverpool di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (20/10/2021) dini hari WIB.

Selain Salah, Liverpool punya catatan impresif ketika bertanding di kandang lawan pada ajang Premier League.

Dari 4 laga tandang, Liverpool mengoleksi 4 kemenangan dan hanya sekali meraih hasil seri.

Bahkan, Liverpool terbilang sangat produktif bermain di kandang lawan.

Itu dibuktikan saat Liverpool mengalahkan Norwich City (3-0), Leeds United (3-0), dan Watford (5-0), serta bermain imbang dengan Brentford 3-3.

Lini belakang Liverpool pun sangat gacor karena mampu mencatat 3 clean sheet.

Karena itu, Liverpool berpeluang mencetak 3 gol dan tidak kebobolan pada laga nanti.

Lalu bagaimana penampilan Man United saat melakoni laga kandang di Premier League?

Dari 4 laga kandang, Man United mencatat kemenangan besar di dua laga awal. Setelah menghancurkan Leeds United 5-1, Setan Merah sukses membungkam Newcastle United (4-1).

Setelah itu, Man United belum pernah menang. Mereka takluk dari Aston Villa (0-1) dan imbang dengan Everton (1-1).

Poin bagusnya Man United hanya kemasukan 1 gol saja kalau bermain di laga kandang.

Nah menarik apakah Liverpool bisa mencetak 3 gol, sekaligus memperpanjang skor identiknya di laga kandang?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com