Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/10/2021, 10:48 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ketajaman Marko Simic sebagai ujung tombak Persija Jakarta kian disorot usai gagal menyelamatkan tim dari kekalahan saat melawan Arema FC pada pekan ketujuh Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan Solo, Minggu (18/10/2021) malam.

Diharapkan mengulang kesuksesan sebagai top skor musim 2019, Simic saat ini baru membukukan tiga gol. Itu pun dua di antaranya berasal dari tendangan penalti.

Menanggapi hal tersebut, pelatih Persija, Angelo Alessio, "pasang badan".

Dia mengatakan, performa Simic juga dipengaruhi oleh kondisi tim Persija yang belum lengkap.

Persija kehilangan sejumlah nama saat menghadapi Arema FC. Salah satunya adalah Taufik Hidayat yang sedang menjalani pemanggilan timnas U23.

Absennya penyerang muda energik tersebut memaksa Simic harus berjuang sendirian di muka gawang Arema FC.

Baca juga: Kalahkan Persija, Arema FC Patahkan 2 Kutukan Sekaligus

"Dia mencetak dua gol dari penalti, tetapi dia selalu berusaha mencetak gol di setiap pertandingannya. Namun, saat ini sangat sulit bagi dia untuk mencetak gol karena sendiri," kata Angelo Alessio.

"Mungkin jika ada Taufik dia bisa menambah kekuatan lini serang, tetapi saat ini dia sedang sendiri," ujarnya.

Situasi juga semakin sulit dengan absennya sang jenderal lapangan tengah, Rohit Chand, yang harus memperkuat negaranya, Nepal.

Sebab, setelah mundurnya Marc Klok, Rohit Chand kini satu-satunya gelandang yang diharapkan mampu memberikan suplai bola aktif kepada Marko Simic.

"Namun, memang situasinya sulit saat ini dan saya ingin membenahi masalah ini, mungkin situasinya akan berbeda jika Rohit kembali lagi nanti," katanya.

Angelo Alessio meyakinkan bahwa masalah ketajaman Marko Simic dan lini depan Persija Jakarta adalah evaluasi bersama.

Namun, dia mengerti ada ekspektasi besar yang diharapkan dari pemain asal Kroasia tersebut. Dia akan berupaya untuk mengembalikan ketajaman Simic sebagai predator berbahaya di Liga 1.

Baca juga: Hasil Liga 1, Bali United dan Persija Kompak Telan Kekalahan Perdana

"Dia sudah berjuang dengan sangat keras, tetapi situasinya sangat rumit untuk mencetak gol. Kami harus mengatasi masalah seperti ini karena sejujurnya saya juga ingin mendapatkan sesuatu yang lebih dari Simic. Saya rasa normal jika banyak yang berekspektasi lebih kepada dia," ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ragam Komentar Pemain Timnas Indonesia soal Jersey Baru

Ragam Komentar Pemain Timnas Indonesia soal Jersey Baru

Timnas Indonesia
Rahasia Simic Kembali Buas

Rahasia Simic Kembali Buas

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com