Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Watford Vs Liverpool - Firmino Hat-trick, The Reds Pesta 5 Gol

Kompas.com - 16/10/2021, 20:28 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Dua gol Liverpool pada babak pertama dicetak oleh Sadio Mane (9') dan Roberto Firmino (37').

Di sisi lain, Watford yang mengandalkan serangan balik tidak mampu sekalipun mengancam gawang Liverpool sepanjang babak pertama.

Dominasi Liverpool atas Watford semakin terlihat jika menilik jumlah sentuhan kedua tim di kotak penalti lawan.

Dikutip dari situs BBC Sports, jumlah sentuhan Liverpool di kotak penalti Watford pada babak pertama mencapai 16. Di sisi lain, Watford hanya memiliki dua sentuhan di kotak penalti Liverpool.

Review lengkap babak pertama laga Watford vs Liverpool dapat dibaca di artikel berikut ini: Baca juga: Hasil Watford Vs Liverpool - Mane Cetak Gol ke-100, The Reds Unggul 2-0

Berlanjut ke babak kedua, pelatih Watford, Claudio Ranieri, langsung melakukan satu perubahan.

Ranieri menarik keluar Adam Masina dan memasukkan mantan gelandang Manchester United, Tom Cleverley.

Di sisi lain, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, masih mempertahankan komposisi pemainnya seperti babak pertama.

Tepat pada menit ke-49, kiper Watford, Ben Foster, melakukan penyelamatan gemilang ketika menepis tembakan Mohamed Salah.

Tiga menit berselang, Roberto Firmino sukses mencetak gol keduanya untuk membuat Liverpool menjauh 3-0.

Gol Roberto Firmino berawal dari kesalahan bek tengah Watford, Craig Cathcart.

Craig Cathcart sebenarnya berhasil memotong umpan terobosan gelandang Liverpool, James Milner.

Namun, bola sapuan Cathcart justru mengarah ke gawang sendiri. Beruntung bagi Cathcart karena Ben Foster masih sigap menepis bola tersebut.

Baca juga: Daftar 20 Top Assist Liga Inggris Sepanjang Masa

Namun, Catchart pada akhirnya harus tertunduk lesu karena Roberto Firmino yang berlari dari lini kedua sukses mendapatkan bola liar itu.

Roberto Firmino pada akhirnya dengan mudah membelokkan bola masuk ke gawang yang sudah ditinggal Foster.

Pada menit ke-54, Liverpool semakin menjauh 4-0 berkat gol Mohamed Salah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com