Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lucas Hernandez Diperintahkan ke Spanyol untuk Masuk Penjara "Secara Sukarela"

Kompas.com - 14/10/2021, 14:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Bek Timnas Perancis dan FC Bayern Muenchen, Lucas Hernandez, mendapat perintah dari pengadilan di Spanyol untuk masuk ke penjara karena dianggap melanggar perintah penahanan.

Lucas Hernandez, juara Piala Dunia 2018 dan Nations League 2021, dipanggil ke pengadilan di Spanyol Selasa (18/10/2021) tetapi ia telah meminta banding terhadap keputusan tersebut.

Dikutip dari RTE, Hernandez punya waktu 10 hari dari 19 Oktober 2021 untuk masuk ke penjara "secara sukarela".

“Tuan Lucas Francois Bernard Hernandez dipanggil untuk hadir di Pengadilan pada 19 Oktober 2021 pukul 11.00 untuk diminta masuk secara sukarela, dalam waktu 10  hari, di lembaga pemasyarakatan yang dipilihnya,” tulis rilis pengadilan Madrid tersebut.

Baca juga: Benzema Bicara Golazo di Final UEFA Nations League Spanyol Vs Perancis

Sistem hukum di Spanyol memang biasanya tidak menjatuhkan hukuman penjara bagi mereka yang dihukum kurang dari dua tahun.

Namun, Lucas Hernandez dipenjara setelah dirinya dianggap menjadi kasus khusus sebagai pelanggar berseri.

Hernandez pernah ditahan empat tahun lalu setelah melanggar perintah pengadilan yang melarang sang pemain menghubungi pasangannya, Amelia Ossa Llorente, setelah terjadi kekerasan domestik di antara mereka.

Pada Februari 2017, Hernandez ditangkap setelah pasangannya mendapat luka-luka akibat kekerasan di antara mereka.

Hernandez dan Llorente harus menjalani hukuman layanan masyarakat selama 31 hari karena melakukan kekerasan, penyerangan, dan kerusakan terhadap properti.

Baca juga: Top Skor Timnas Perancis Sepanjang Masa, Griezmann Sejajar Platini

Mereka juga dilarang bertemu satu sama lain hingga enam bulan ke depan walau keduanya tak melayangkan tuntutan.

Namun, pada Desember 2019, pemain berusia 25 tahun tersebut ditangkap dan sempat dijatuhkan hukuman enam bulan di penjara yang ditangguhkan karena melanggar perintah penahanan.

Keduanya terlihat tiba di Madrid seusai pernikahan mereka di Amerika Serikat.

Hernandez merupakan pemain termahal Bundesliga setelah FC Bayern membelinya dari Atletico Madrid senilai 80 juta euro pada 2019.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com