BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung dihadapkan dengan jadwal pertandingan yang berat dalam kiprahnya di seri II Liga 1 2021-2022.
Klub berjulukan Maung Bandung itu akan berhadapan dengan lawan-lawan tangguh, seperti Bhayangkara FC, Persipura Jayapura, hingga PSIS Semarang.
Selain itu, Persela Lamongan dan PS Sleman juga tak bisa dipandang sebelah mata karena kerap menyulitkan Persib.
Baca juga: Bhayangkara FC Vs Persib, Igbonefo dan Castillion Masih Diragukan Tampil
Selain lawan berat, pada seri II Liga 1 2021, Persib juga dihadapkan dengan jadwal pertandingan yang padat.
Pangeran Biru harus melakoni lima pertandingan dalam tiga pekan.
Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, bukan hal yang mudah untuk melalui jadwal pertandingan yang berat dan padat di kompetisi Liga 1.
Hanya, ini adalah situasi yang harus diterima semua kesebelasan lantara kompetisi digelar dalam situasi luar biasa karena pandemi Covid-19.
"Seperti yang saya katakan sebelumnya, ini bukan musim sepak bola yang normal," kata Alberts kepada wartawan, Selasa (12/10/2021) petang WIB.
"Namun, kami harus melakukan apa yang harus dilakukan, kami harus mengikuti aturan dan juga regulasi."
Persib akan memulai kiprahnya di seri II Liga 1 2021 dengan menghadapi Bhayangkara FC pada Sabtu (16/10/2021).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.