Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Belanda Menang Tipis, Makedonia Utara Pesta Gol

Kompas.com - 09/10/2021, 05:03 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Rangkaian Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa telah memasuki matchday ketujuh pada Sabtu (9/10/2021).

Sejumlah tim besar di Benua Eropa seperti Belanda dan Jerman telah tampil dan berhasil meraih kemenangan.

Di samping itu, rangkaian matchday ketujuh Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa juga dihiasi pesta gol dari beberapa tim seperti Makedonia Utara dan Slovenia.

Belanda yang tergabung Grup G berhasil meraih kemenangan kala bertamu ke markas Latvia.

De Oranje, julukan timnas Belanda, menang dengan skor tipis 1-0 berkat gol semata wayang Davy Klaassen pada menit ke-19.

Baca juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia: Takluk 2-3, Vietnam Korban Winger Espanyol

Ini menjadi kemenangan kelima yang diraih timnas Belanda selama tampil pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Mereka menelan satu kekalahan dan satu kali imbang pada dua laga lainnya.

Selain Belanda, kemenangan dengan skor tipis juga diraih oleh timnas Jerman yang bersua Rumania di Stadion Volkspark, Hamburg.

Gelandang timnas Jerman Joshua Kimmich (kiri) berduel dengan penyerang Rumania George Puscas dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa di Stadion Volkspark, Sabtu (9/10/2021) dini hari WIB.AFP/JOHN MACDOUGALL Gelandang timnas Jerman Joshua Kimmich (kiri) berduel dengan penyerang Rumania George Puscas dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa di Stadion Volkspark, Sabtu (9/10/2021) dini hari WIB.
Jerman menang 2-1 setelah sempat tertinggal pada babak pertama. Mereka tertinggal akibat gol dari Ianis Hagi pada menit ke-9.

Lalu, sepasang gol yang membawa Jerman meraih kemenangan dicetak oleh Serge Gnabry (52') dan Thomas Mueller (81').

Der Panzer, julukan timnas Jerman, kini mengantongi enam kemenangan dari tujuh laga di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Baca juga: Hasil Jerman Vs Rumania, Gnabry dan Mueller Bawa Der Panzer Menang 2-1

Selanjutnya, rangkaian matchday ketujuh Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa juga diwarnai pesta gol.

Adapun salah satu tim yang berpesta gol dalam rangkaian matchday ketujuh Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa adalah Makedonia Utara.

Makedonia Utara berhasil menghajar Liechtenstein dengan skor 4-0 berkat gol Darko Velkovski (39'), Ezgjan Alioski (66'-penalti), Boban Nikolov (74'), dan Darko Churlinov (83').

Negara peserta Euro 2020 itu kini bersaing ketat di papan atas klasemen Grup J Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Mereka berada di peringkat kedua dan hanya tertinggal dari Jerman selaku pemimpin klasemen Grup J.

Baca juga: Fakta Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol: Menang Lagi, Brasil Ukir Sejarah

Selain Makedonia Utara, Slovenia juga menjadi salah satu tim yang berhasil memetik kemenangan dengan skor telak atas lawannya.

Saat menghadapi Malta di Stadion Nasional, Ta' Qali, Slovenia menang dengan skor 4-0.

Keempat gol yang bersarang di gawang Malta tercipta berkat aksi Josip Ilicic (27', 60'), Andraz Sporar (49'), dan Benjamin Sesko (67').

Kemenangan itu membawa Slovenia naik ke peringkat ketiga klasemen Grup H Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Mereka sekaligus memangkas ketertinggalan poin dari dua tim teratas di Grup H, Kroasia dan Rusia.

Baca juga: Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Usai Argentina Tersandung Paraguay

Adapun Kroasia dan Rusia juga berhasil meraih kemenangan dalam rangkaian matchday ketujuh Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Setelah ini, rangkaian matchday ketujuh Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa akan berlanjut pada Sabtu (9/10/2021) malam hingga Minggu (10/10/2021) dini hari WIB.

Berikut hasil lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Sabtu (9/10/2021) dini hari WIB:

Grup E

  • Republik Ceko 2-2 Wales (Jakup Pesek 38', Danny Ward 49'-GBD/Aaron Remsey 36', Daniel James 69')
  • Estonia 2-0 Belarus (Erik Sorga 57', Sergei Zenjov 90+3')

 

Grup G

  • Gibraltar 0-3 Montenegro (Adam Marusic 7', Fatos Beciraj 44'-P, 68')
  • Latvia 0-1 Belanda (Davy Klaassen 19')
  • Turki 1-1 Norwegia (Muhammad Kerem 6'/Kristian Thorstvedt 41')

Grup H

  • Malta 0-4 Slovenia (Josip Ilicic 27', 60', Andraz Sporar 49', Benjamin Sesko 67')
  • Siprus 0-3 Kroasia (Ivan Perisic 45+2', Josko Gvardiol 80', Marko Livaja 90+2')
  • Rusia 1-0 Slovakia (Milan Skriniar 24-GBD)

Grup J

  • Liechtenstein 0-4 Makedonia Utara (Darko Velkovski 39', Ezgjan Alioski 66'-P, Boban Nikolov 74', Darko Churlinov 83')
  • Islandia 1-1 Armenia (Isak Bergmann 77'/Kamo Hovhannisyan 35')
  • Jerman 2-1 Rumania (Serge Gnabry 52', Thomas Mueller 81'/Ianis Hagi 9')
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com