Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Indonesia Vs Taiwan - Striker Debutan Ramai Rumakiek Cetak Gol, Garuda Unggul

Kompas.com - 07/10/2021, 20:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Garuda kemudian dapat memberikan ancaman perdana kepada Taiwan melalui aksi Asnawi Mangkualam usai berkombinasi dengan Irfan Jaya di sisi kanan pada menit ke-15.

Asnawi menyelesaikan peluang dengan tembakan dari luar kotak penalti. Namun, upayanya masih membentur bek lawan dan hanya menghasilkan sepak pojok.

Baca juga: Kata Shin Tae-yong Sebelum Timnas Indonesia Jajal Taiwan

Peluang pembuka tersebut bak menjadi sinyal bahaya bagi Taiwan. Benar saja, tak lama berselang Indonesia sukses mencetak gol.

Melalui serangan yang dibangun dari belakang, bola lalu bergulir ke Miftah Sani di sisi kiri yang overlap dan langsung memberikan umpan satu sentuhan ke dalam kotak penalti Taiwan.

Umpan Sani mengarah ke Ramai Rumakiek yang dijaga ketat oleh di antara dua pemain Taiwan.

Namun, Ramai Rumakiek berhasil menerima umpan dengan baik dan melewati penjagaan lawan.

Pemain Persipura Jayapura berusia 19 tahun itu lalu langsung melepaskan tendangan yang mengolongi kiper lawan. Indonesia unggul 1-0 atas Taiwan.

Pada menit ke-27, Rumakiek yang tampil bersinar harus mengakhiri laga lebih cepat karena cedera usai beberapa kali mengalami benturan.

Egy Maulana Vikri yang musim ini membela FK Senica di Liga Slovakia kemudia masuk menggantikan Rumakiek.

Keunggulan 1-0 sendiri membuat timnas Indonesia tampil lebih agresif.

Pasukan Shin Tae-yong pun dapat membuat beberapa peluang lagi lewat situasi tendangan bebas dan sepakan jarak jauh.

Akan tetapi, upaya-upaya skuad Garuda masih belum membuahkan hasil lagi.

Skuad Garuda akhirnya berhasil membuat peluang emas lagi yang tercipta pada menit ke-44.

Kali ini, Irfan Jaya melakukan akselerasi di sisi kiri dan mampu melepaskan tendangan.

Namun, kiper lawan dapat melakukan tepisan sehingga skor 1-0 tak berubah pada babak pertama. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com