Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Timnas, Persib Ikhlas Kehilangan Igbonefo di Pekan Keenam Liga 1

Kompas.com - 30/09/2021, 21:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung tidak akan diperkuat Victor Igbonefo saat melawan PSM Makassar pada pekan keenam Liga 1 2021. Sebab, sang pemain harus membela timnas Indonesia.

Igbonefo menjadi satu-satunya wakil Persib dalam daftar 30 pemain yang dipanggil pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menjelang menghadapi Taiwan di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menyambut baik pemanggilan Igbonefo ke timnas.

Pelatih asal Belanda itu merasa bangga lantaran Igbonefo masih dipercaya untuk memperkuat timnas walau usianya sudah menginjak 35 tahun.

"Victor mendapat panggilan tim nasional yang mana kami bangga atas terpanggilnya dia," kata Alberts kepada wartawan, Kamis (30/9/2021).

Baca juga: Persib Masih Mencari Bentuk Permainan Terbaik

"Karena di usianya sekarang, dia masih berada di standar sepak bola Indonesia, dan tim nasional memilihnya, jadi saya turut senang terhadapnya," ujar pelatih asal Belanda itu lagi.

Pertandingan Indonesia vs Taiwan akan berlangsung dalam dua laga yang digelar pada 3 dan 7 Oktober 2021 di Buriram, Thailand.

Meski begitu, seluruh pemain yang dipanggil timnas Indonesia, wajib berkumpul di Jakarta pada Kamis (30/9/2021), untuk menjalani pemusatan latihan.

Dengan begitu, Igbonefo dipastikan absen saat Persib bersua PSM Makassar di pekan keenam Liga 1 2021-2022.

Duel Persib vs PSM akan berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (2/10/2021).

"Ya Victor sudah bergabung dengan tim nasional hari ini karena akan bertolak menuju Thailand pada tanggal 3, jadi Victor dipastikan tidak bisa bermain," ucap Alberts.

Absennya Igbonefo, menjadi kerugian besar bagi Persib. Sebab, pemain berdarah Nigeria itu tak adalah pilar andalan di lini belakang Maung Bandung.

Alberts sebenarnya berharap agar agenda timnas tidak berbenturan dengan jadwal pertandingan klub di kompetisi.

Namun, Alberts memaklumi situasi tersebut, lantaran jadwal kompetisi Liga 1 2021 pun sempat mundur karena peningkatan kasus penyebaran Covid-19 di sejumlah wilayah di Indonesia pada awal Juli lalu.

Sebelumnya, Liga 1 2021-2022 akan digulirkan pada 3 Juli lalu. Namun, karena terjadi lonjakan kasus Covid-19, penyelenggaraan kompetisi pun terpaksa mundur ke tanggal 27 Agustus.

"Ini adalah situasi yang kami alami saat ini. Kami tahu itu sulit bagi semua pihak. Tentu idealnya tim nasional tidak berbenturan dengan klub," ucap Alberts.

"Tetapi di situasi saat ini dengan sistem bubble dan ketika liga dimulai tidak ada yang benar-benar siap. Jadi kami harus menerimanya," tutur dia.

Akan tetapi, Alberts menyadari, kepentingan timnas Indonesia tetap harus menjadi prioritas.

Sebab, tujuan digelarnya kompetisi adalah untuk membentuk skuad timnas Indonesia yang tangguh dan solid.

Oleh karena itu, Alberts mendukung kiprah Igbonefo bersama timnas Indonesia.

Baca juga: Manajemen Persib Enggan Buru-buru Evaluasi Performa Tim

 

Dia berharap, Igbonefo bisa memberikan kontribusi maksimal bagi bangsa dan negara.

"Tetapi yang utama adalah tim nasional, karena sudah menjadi tugas bagi klub untuk membantu tim nasional. Dan yang terpenting, pemain tersebut harus fokus bersama tim nasional," tutur pelatih Persib Bandung itu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Asian Games 2022, Tim Estafet 4x100 Meter Putra Melaju ke Babak Final

Asian Games 2022, Tim Estafet 4x100 Meter Putra Melaju ke Babak Final

Olahraga
Daftar Semifinalis Sepak Bola Asian Games: Sejarah Uzbekistan, Korsel Singkirkan China

Daftar Semifinalis Sepak Bola Asian Games: Sejarah Uzbekistan, Korsel Singkirkan China

Sports
Hampir Dua Musim di Persib, DDS Akhirnya Catat Hat-trick Pertama

Hampir Dua Musim di Persib, DDS Akhirnya Catat Hat-trick Pertama

Liga Indonesia
Hasil Lengkap Bulu Tangkis Asian Games: Rehan/Lisa Kalah, Rinov/Pitha dan Leo/Daniel ke 16 Besar

Hasil Lengkap Bulu Tangkis Asian Games: Rehan/Lisa Kalah, Rinov/Pitha dan Leo/Daniel ke 16 Besar

Sports
Timnas U17 Ditargetkan Lolos Babak 16 Besar, TC Menuju Dortmund

Timnas U17 Ditargetkan Lolos Babak 16 Besar, TC Menuju Dortmund

Internasional
Aksi Simbolik Mengenang 1 Tahun Tragedi Kanjuruhan, Perjuangan Mendapatkan Keadilan

Aksi Simbolik Mengenang 1 Tahun Tragedi Kanjuruhan, Perjuangan Mendapatkan Keadilan

Liga Indonesia
Di Ternadi Bike Park Kudus, Rendy Sanjaya Juara Indonesia Downhill 2023

Di Ternadi Bike Park Kudus, Rendy Sanjaya Juara Indonesia Downhill 2023

Sports
Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Rinov/Pitha Lolos 16 Besar, Rehan/Lisa Terhenti

Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Rinov/Pitha Lolos 16 Besar, Rehan/Lisa Terhenti

Badminton
Balap Sepeda Jaga Emas Asian Games, Indonesia Kompetitif di Level Asia

Balap Sepeda Jaga Emas Asian Games, Indonesia Kompetitif di Level Asia

Sports
Jadwal Liga Champions: Napoli Vs Real Madrid, Man United Bidik Poin Perdana

Jadwal Liga Champions: Napoli Vs Real Madrid, Man United Bidik Poin Perdana

Liga Champions
Setahun Tragedi Kanjuruhan, Keluarga Korban Meratap Keadilan di Reruntuhan Stadion

Setahun Tragedi Kanjuruhan, Keluarga Korban Meratap Keadilan di Reruntuhan Stadion

Liga Indonesia
Tembus Perempat Final Asian Games 2022, Timnas Basket Putri Indonesia Penuhi Target Awal

Tembus Perempat Final Asian Games 2022, Timnas Basket Putri Indonesia Penuhi Target Awal

Sports
Kisruh VAR Liga Inggris, Nottingham Forest Vs Brentford Penuh Kontroversi

Kisruh VAR Liga Inggris, Nottingham Forest Vs Brentford Penuh Kontroversi

Liga Inggris
Jadwal Asian Games 2022 Hari Ini, Potensi Indonesia Raih 5 Emas

Jadwal Asian Games 2022 Hari Ini, Potensi Indonesia Raih 5 Emas

Sports
Ketika Mourinho Masuk Kepala Pemain Roma…

Ketika Mourinho Masuk Kepala Pemain Roma…

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com