KOMPAS.com - Bayern Muenchen tampil impresif dengan menang pesta gol ke gawang Dynamo Kiev dalam lanjutan laga Grup E Liga Champions 2021-2022.
Duel Bayern vs Dynamo Kiev yang berlangsung di Allianz Arena tersebut berakhir dengan skor 5-0 untuk kemenangan Die Roten, Kamis (300/9/2021) dini hari WIB.
Gol kemenangan Bayern ke gawang Dynamo Kiev tercipta berkat brace atau dua gol Robert Lewandowski pada menit ke-12 (pen) dan ke-27.
Adapun tiga gol lainnya masing-masing dicetak oleh Serge Gnabry pada menit ke-68, Leroy Sane pada menit ke-74, dan Choupo Moting (87').
Baca juga: Dicemooh Fans Barcelona, Sergi Roberto Menangis Usai Laga Kontra FC Bayern
Atas hasil ini, Die Roten, julukan Bayern, kini memuncaki klasemen sementara Grup E Liga Champions dengan enam poin dari dua kali berlaga.
Adapun Dynamo Kiev berada di urutan ketiga dengan merangkum satu poin dari dua kali bermain.
Bayern membuka keunggulan pada menit ke-12 babak pertama via eksekusi penalti Robert Lewandowski.
Hadiah penalti diberikan untuk Bayern setelah pemain Dynamo Kiev, Sydorchuk, dianggap melakukan handball di kotak 12 pas.
Wasit sempat meninjau VAR, dan hasilnya tetap dengan penalti untuk Bayern yang dieksekusi dengan baik oleh Lewandowski.
Baca juga: Hasil Liga Champions - Atalanta Menang Tipis, Zenit St Petersburg Pesta Gol
Pada menit ke-17, Bayern berhasil menggandakan keunggulan. Thomas Mueller memainkan peran besar dalam hal ini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.