Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSG Vs Man City - Punya Messi, Pochettino Boleh Pede di Hadapan Guardiola

Kompas.com - 27/09/2021, 19:46 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Klub raksasa asal Perancis, Paris Saint-Germain (PSG), kini memiliki Lionel Messi yang bisa menjadi aktor penentu kala bersua Manchester City pada matchday kedua fase grup Liga Champions musim 2021-2022.

Kehadiran Lionel Messi di PSG juga bisa menjadi sumber kepercayaan diri sang pelatih, Mauricio Pochettino, yang memiliki catatan buruk dalam riwayat pertemuan kontra juru taktik Man City, Pep Guardiola.

Adapun laga PSG vs Man City pada matchday kedua Liga Champions 2021-2022 akan menjadi pertemuan ke-21 bagi Mauricio Pochettino dan Pep Guardiola.

Laga PSG vs Man City itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Parc des Princes, Paris, pada Rabu (29/9/2021) dini hari WIB.

Baca juga: Jadwal Liga Champions - PSG Vs Man City, Momen Reuni Messi-Guardiola?

Pada 20 pertemuan sebelumnya, Mauricio Pochettino hanya mampu memetik tiga kemenangan atas Pep Guardiola.

Pochettino mencatatkan kemenangan pertama pada 2009, ketika dirinya menukangi Espanyol, sedangkan Pep Guardiola masih menjadi pelatih Barcelona.

Sementara itu, dua kemenangan terakhir ia petik saat melatih Tottenham Hotspur, tepatnya pada 2016 dan 2019.

Dia berhasil mengalahkan Guardiola yang sudah menukangi Man City pada dua kesempatan tersebut.

Baca juga: 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Manchester City

Jumlah kemenangan Pochettino tak sebanding dengan catatan yang dimiliki Guardiola.

Saat Pochettino baru mengemas tiga kemenangan, Guardiola sudah menang 12 kali dari total 20 pertemuan.

Catatan itu membuat Pochettino tak lebih diunggulkan ketika kembali bertemu Guardiola pada matchday kedua fase grup Liga Champions 2021-2022.

Namun, Pochettino tak perlu berkecil hati karena tim yang ia tukangi, PSG, kini memiliki megabintang sepak bola bernama Lionel Messi.

Baca juga: PSG Vs Man City, Ada yang Berharap Duel dengan Messi

Lionel Messi memiliki catatan yang bisa membantu Pochettino mendobrak tren buruk kontra Pep Guardiola.

Adapun catatan yang dimaksud tercermin lewat statistik pertemuan antara Lionel Messi dan klub-klub asal Inggris.

Berdasarkan penelusuran KOMPAS.com, Messi sudah 34 kali menghadapi klub asal Inggris di pentas Liga Champions.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com