Blaugrana juga lebih baik dalam jumlah gol ketimbang enam laga awal di LaLiga musim lalu.
Adapun Barca telah mencetak 11 gol dalam enam laga musim ini, sedangkan 10 gol mereka cetak pada musim lalu.
Namun, catatan kebobolan mereka sedikit lebih buruk setelah kemasukkan enam gol dalam enam laga Liga Spanyol musim ini, satu lebih banyak dari musim lalu.
Meski memiliki catatan apik tanpa Messi, sang raksasa Catalan tentu perlu menjaga konsistensi untuk bersaing memperebutkan gelar Liga Spanyol musim ini.
Baca juga: Real Madrid Ditahan Villarreal, Ancelotti Tak Suka Kacamata Ketiga
Terlebih lagi, Sergio Busquets dkk tengah terpaut jauh dari Real Madrid yang memuncaki klasemen dengan torehan 17 poin.
Barcelona sendiri memiliki kans untuk memangkas selisih poin dari para pesaing di atas mereka karena memiliki laga tunda melawan Sevilla.
Selanjutnya, Barcelona akan mendapatkan tantangan berat di LaLiga saat bertandang ke markas Atletico Madrid, Minggu (3/10/2021).
Sebelum itu, Blaugrana dijadwalkan bertanding melawan Benfica pada lanjutan fase grup Liga Champions, Kamis (30/9/2021).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.