Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib akan Lakukan Rotasi Pemain Hadapi Jadwal Padat Liga 1 2021

Kompas.com - 24/09/2021, 20:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung membuka opsi melakukan rotasi saat menghadapi Tira-Persikabo di pekan kelima Liga 1 2021-2022.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, rotasi sangat memungkinkan dilakukan Persib dalam laga yang akan berlangsung pada Senin (27/9/2021).

Dikatakan Alberts, kondisi fisik pemain belum berada dalam level ideal, sehingga dia tidak bisa memaksakan untuk terus mengandalkan komposisi pemain yang sama dalam setiap laga. Perlu ada rotasi yang dilakukan untuk menjaga pemain terhindar dari kelelahan dan cedera.

Apalagi pada laga menghadapi Borneo FC, Kamis (23/9/2021), dua pemain belakang Persib terpaksa ditarik keluar karena mengalami cedera dan kendala fisik. Dua pemain tersebut adalah Ardi Idrus dan Supardi Nasir.

"Tentu saja karena tadi bisa dilihat Supardi cedera dan harus ditarik keluar, Ardi juga, dan tentu saja ada pemain lain yang kelelahan," kata Alberts kepada wartawan, Kamis (23/9/2021) malam WIB.

Baca juga: Terungkap Penyebab Tumpulnya Wander Luiz di Persib

"Besok (hari ini) akan ada sesi recovery dan itu akan menunjukkan sepertinya akan ada perubahan untuk laga berikutnya," sambung dia.

Alberts melanjutkan, rotasi pemain juga penting bagi Persib dalam menghadapi jadwal kompetisi yang mulai padat.

Menatap dua laga berikutnya menghadapi Tira Persikabo dan PSM Makassar, Persib hanya memiliki waktu recovery selama tiga hingga empat hari.

"Karena ini bukan hanya berikutnya, tapi juga laga setelahnya (pekan keenam) karena jadwal kami sangat padat," ucap Alberts.

"Dan setelah tidak bermain selama 1,5 tahun, tentu tidak mudah bagi pemain, jadi saya rasa mereka tetap melakukan pekerjaanya dengan baik," tegas dia.

Adapun evaluasi yang harus diperbaiki Persib jelang berhadapan dengan Tira-Persikabo adalah soal efektivitas serangan. Masalah tersebut, menjadi kendala yang dihadapi Persib di awal musim Liga 1 2021-2022.

Tampak kentara ketika Persib bertanding dengan Borneo FC, Kamis (23/9/2021). Terlihat, bagaimana Persib menemui kebuntuan dalam upaya mencetak gol. Alhasil, Maung Bandung pun harus puas mengakhiri laga dengan hasil imbang 0-0.

"Saya pikir di setiap laga pemain semakin menyatu satu sama lain, dan tidak ada masalah di situ. Masalahnya adalah tentu saja masih di area final third (kotak penalti lawan)," ungkap Alberts.

"Di dua laga berikutnya, karena kami punya enam laga di seri pertama, itu adalah hal yang harus kami perbaiki dan pemain depan harus bisa membenahinya," tegas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com