RIO DE JANEIRO, KOMPAS.com - Rio de Janeiro terpincut menjadi tuan rumah Piala Dunia Antarklub 2021.
"Kami terpincut menjadi tuan rumah," kata Wali Kota Rio de Janeiro Eduardo Paes, Selasa (21/9/2021).
Baca juga: Argentina Vs Brasil, Memori Kelam Lionel Messi di Stadion Maracana
Tahun ini, Jepang memilih mundur sebagai tuan rumah, sebagaimana kelazimannya.
Jepang dalam pernyataan resmi menyebut bahwa pandemi Covid-19 menjadi alasan untuk tidak menghelat Piala Dunia Antarklub.
Eduardo Paes mengatakan bahwa dirinya sudah berbicara dengan Federasi Sepak Bola Brasil (CBF) untuk keinginan tersebut.
"Jika kami menjadi tuan rumah, kami menyiapkan dua stadion untuk penyelenggaraan," ucap Eduardo Paes.
Stadion itu adalah Maracana dan Olimpiade.
Piala Dunia Antarklub akan berlangsung pada 9-19 Desember 2021.
Tiga klub yakni Al=Ahly, Chelsea, dan Auckland City sudah masuk dalam babak kualifikasi.
Ketiganya akan menanti juara dari Afrika, Eropa, dan Oceania.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.