Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Derbi Kalimantan, Borneo FC Cuek Ditinggal Mario Gomez dan Rombongan Pelatih Argentina

Kompas.com - 16/09/2021, 18:33 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kabar kurang mengenakkan menghampiri kuibu Borneo FC. Menjelang laga pekan ketiga Liga 1 2021-2022 melawan Barito Putera, Borneo FC justru ditinggalkan tiga pelatihnya sekaligus.

Mereka yang tiba-tiba hengkang adalah pelatih kepala Mario Gomez, pelatih fisik Marcos Gonzales, dan pelatih kiper Jorge Rodrigues.

Alhasil, Borneo FC akan ditemani oleh pelatih interim Ahmad Amiruddin saat menjalani laga derby Kalimantan melawan Barito Putera di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Jumat (17/9/2021) malam.

Ahmad Amiruddin mengakui kepergian Mario Gomez dan kedua asistennya bakal memberikan dampak sangat besar untuk tim.

Baca juga: Mario Gomez Mundur secara Sepihak, Borneo FC Akan Lapor ke FIFA

Apalagi, skuad bermain masih dalam proses disusun langsung oleh pelatih asal Argentina tersebut dan masih dalam tahap penyempurnaan.

Namun, sang pelatih dan tim mengaku tidak mau ambil pusing dengan keputusan Mario Gomez dkk.

Mereka menghormati keputusan yang sudah diambil dan menyerahkan sisanya kepada manajemen. Tim akan tetap fokus pada tanggung jawabnya di lapangan.

“Seperti inilah hidup, life must go on (kehidupan harus terus berlanjut). Sesuatu yang pergi pasti akan diganti dengan yang lebih baik,” ujar pria berusia 38 tahun tersebut.

“Jadi, kami tetap fokus, disiplin, tetap semangat karena bagaimanapun hari ke depan harus kita jalani. Alhamdulillah sudah beberapa hari ini kami maksimalkan untuk latihan pertandingan besok,” imbuhnya.

Baca juga: Ditinggal Mario Gomez, Borneo FC Tetap Optimistis Hadapi Barito Putera

Dengan kepergian Mario Gomez, Borneo FC membangun aspek performa timnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Pesta Mali Usai Raih Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Selebrasi 'Siuu'  dan Salto di Manahan

Pesta Mali Usai Raih Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Selebrasi "Siuu"  dan Salto di Manahan

Sports
Mali Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Sepak Bola Bahagia, Benamkan Argentina di Manahan

Mali Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023: Sepak Bola Bahagia, Benamkan Argentina di Manahan

Sports
Final Piala Dunia U17 2023: Pelatih Perancis Puji Indonesia, Terpesona Solo dan Jakarta

Final Piala Dunia U17 2023: Pelatih Perancis Puji Indonesia, Terpesona Solo dan Jakarta

Internasional
Newcastle Vs Man United: Ten Hag Percaya Onana, Dibela Pakai Statistik

Newcastle Vs Man United: Ten Hag Percaya Onana, Dibela Pakai Statistik

Liga Inggris
Link Live Streaming Jerman Vs Perancis, Final Piala Dunia U17 2023 Malam Ini

Link Live Streaming Jerman Vs Perancis, Final Piala Dunia U17 2023 Malam Ini

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Newcastle Vs Man United di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Newcastle Vs Man United di Liga Inggris

Liga Inggris
Persib Vs PSM: Memori Pahit Runtuhnya Rekor Tak Terkalahkan

Persib Vs PSM: Memori Pahit Runtuhnya Rekor Tak Terkalahkan

Liga Indonesia
Final Piala Dunia U17: Jerman di Ambang Sejarah, Rileks Lawan Perancis

Final Piala Dunia U17: Jerman di Ambang Sejarah, Rileks Lawan Perancis

Internasional
Ketika Ronaldo Tebar Ciuman Usai Diteriaki 'Messi, Messi, Messi'...

Ketika Ronaldo Tebar Ciuman Usai Diteriaki "Messi, Messi, Messi"...

Liga Lain
Sinergitas Kunci Kesuksesan Piala Dunia U17 2023 Indonesia

Sinergitas Kunci Kesuksesan Piala Dunia U17 2023 Indonesia

Internasional
Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis: Ujian Tembok Ayam Jantan

Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis: Ujian Tembok Ayam Jantan

Internasional
Milan Vs Frosinone, Pioli Jawab Maldini: Saya Tak Sendiri…

Milan Vs Frosinone, Pioli Jawab Maldini: Saya Tak Sendiri…

Liga Italia
Jadwal Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Penentuan Juara Malam Ini

Jadwal Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Penentuan Juara Malam Ini

Internasional
AC Milan Diguncang Maldini: Misteri Pemecatan, Konsep 35 Halaman Tanpa Jawaban

AC Milan Diguncang Maldini: Misteri Pemecatan, Konsep 35 Halaman Tanpa Jawaban

Liga Italia
Al Hilal Vs Al Nassr: Mitrovic Bintang, Ronaldo dkk Dilibas 10 Pemain

Al Hilal Vs Al Nassr: Mitrovic Bintang, Ronaldo dkk Dilibas 10 Pemain

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com