Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persita Vs Persib, Ambisi Maung Bandung Buru Kemenangan Kedua

Kompas.com - 11/09/2021, 09:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung menatap antusias laga pekan kedua Liga 1 2021 menghadapi Persita Tangerang. Duel Persita vs Persib akan berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (11/9/2021).

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts menganggap laga Maung Bandung kontra Persita Tangerang akan menjadi duel menarik. Sebab, kedua kesebelasan sama-sama memburu tiga poin keduanya di kompetisi musim ini.

Persib dan Persita sama-sama memulai Liga 1 2021-2022 dengan kemenangan.

Persita menekuk Persipura Jayapura dengan skor 2-1. Semenatara, Persib berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor 1-0.

"Ini akan menarik karena ambisi besar untuk meraih tiga poin dan kami sudah bersiap. Kami juga tahu (Persita) dalam awalan yang bagus," kata Alberts dalam virtual konferensi pers, Jumat (10/9/2021).

"Mereka pasti ingin melanjutkan hasil bagus dari laga pertama," sambung dia.

Baca juga: Tekuk Barito Putera, Robert Alberts Soroti Efektivitas Serangan Persib

Dikatakan Alberts, Persita bukanlah lawan sembarangan. Tim berjulukan Pendekar Cisadane itu cukup tangguh di lini pertahanan.

Alberts juga melihat permainan Persita saat mengalahkan Persipura Jayapura.

Menurut Alberts, Persita memang layak meraih kemenangan atas Persipura. Oleh karenanya, pelatih asal Belanda tersebut sangat mewaspadai daya ledak Persita. 

"Persita memulai liga dengan baik, mereka juga memulai musim sebelumnya dengan catatan pertahanan bagus," tutur Alberts.

"Dari apa yang kami saksikan sebelumnya, mereka bermain dengan bagus dan memang layak mendapatkan tiga poin," imbuh dia.

Meski begitu, Persib juga menatap laga kedua di Liga 1 2021-2022 ini dengan ambisi besar.

Baca juga: Persita Vs Persib, WCP Sudah Siapkan Taktik untuk Redam Maung Bandung

Alberts menegaskan, Persib ingin mempertahankan tren positif di kompetisi musim ini. Sehingga, tiga poin adalah target yang diusung Maung Bandung saat bersua Persita.

"Kami juga ingin melanjutkan rentetan kemenangan, jadi ini akan menjadi laga yang menarik antara kedua tim, Persib dan Persita," tegas Alberts.

Bagi Persib, kemenangan atas Persita juga bisa dijadikan kado manis bagi PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) yang baru saja merayakan hari jadi ke-12 pada Kamis (9/9/2021). 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com