Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kualifikasi Piala Dunia 2022: Ronaldo-Messi Kompak Pecahkan Rekor Gol Internasional

Kompas.com - 10/09/2021, 15:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Kedua megabintang sepak bola, yakni Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo kompak memecahkan rekor gol di level internasional.

Cristiano Ronaldo menorehkannya lebih dulu saat tampil bersama timnas Portugal di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Pundi-pundi gol Ronaldo di level internasional bertambah usai membawa Portugal menang 2-1 atas Republik Irlandia di Kualifikasi Piala Dunia, Kamis (2/9/2021).

Berlaga di Stadion Algarve, CR7 membawa Portugal menang dramatis setelah sempat tertinggal.

Ronaldo sejatinya punya kans untuk mengantar timnya membuka keunggulan lebih dulu melalui sepakan penaltinya.

Baca juga: VIDEO - Momen Ronaldo Pecahkan Rekor Ali Daei dan Bawa Portugal Menang

Namun, kiper Irlandia Gavin Bazunu yang masih berusia 19 tahun ini dapat menahan tendangan sang megabintang.

Selecao das Quinas, julukan timnas Portugal, kemudian mengalami ketertinggalan menyusul Irlandia yang membuka skor lewat John Egan (45').

Tak menyerah, pasukan Fernando Santos itu terus melancarkan serangan hingga hasilnya berbuah manis pada menit-menit akhir.

Ronaldo lagi-lagi membuat publik sepak bola terpukau dengan mentalitas dan perjuangan luar biasanya yang dia tunjukkan sehingag membuat Portugal dapat membalikkan keadaan.

Portugal berbalik unggul 2-1 setelah tandukkan CR7 pada menit ke-89 dan ke-90+6 membuat mereka menang secara dramatis.

Cristiano Ronaldo dalam pertandingan Portugal vs Irlandia pada partai Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Algarve, Kamis (2/9/2021) dini hari WIB.AFP/CARLOS COSTA Cristiano Ronaldo dalam pertandingan Portugal vs Irlandia pada partai Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Algarve, Kamis (2/9/2021) dini hari WIB.

Tambahan dua gol ini juga membuat Ronaldo mencetak sejarah baru.

Pemain Manchester United itu kini resmi menjadi pesepak bola putra tersubur di level internasional dengan koleksi 111 gol bersama timnas Portugal.

Megabintang berusia 36 tahun itu memecahkan rekor penyerang legendaris timnas Iran, Ali Daei, yang mengoleksi 109 gol di level internasional.

Portugal sejatinya punya satu laga kualifikasi pada September ini melawan Azerbaijan (dimenangkan Portugal 3-0).

Namun, Ronaldo harus absen karena terakumulasi kartu kuning sehingga kans untuk menambah pundi-pundinya lagi baru bisa dilakukan pada bulan depan.

Baca juga: Hasil Argentina Vs Bolivia - Hattrick Messi Pecahkan Rekor Gol Pele, Tango Menang Telak

Halaman:
Sumber FIFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com