Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022: Inggris Tersandung, Denmark Catat Kemenangan 100 Persen!

Kompas.com - 09/09/2021, 06:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Timnas Inggris tersandung setelah ditahan imbang 1-1 Polandia pada matchday keenam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Bertanding di Stadion Warsawa, Kamis (9/9/2021) dini hari WIB, Inggris sebetulnya mampu membuka skor lebih dulu melalui gol Harry Kane (72').

The Three Lions kemudian mampu menjaga keunggulan hingga waktu normal berakhir.

Namun, ketika kemenangan ada di depan mata Kane dkk, Polandia berhasil mencetak gol balasan lewat Damian Szymanski pada menit injury time babak kedua.

Inggris pun gagal menang dan hanya membawa satu poin dari markas Polandia.

Baca juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Inggris Tertahan Polandia, Spanyol Menang

Hasil imbang ini membuat catatan kemenangan 100 persen pasukan Gareth Southgate di Kualifikasi Piala Dunia 2022 runtuh.

Sebelumnya, Three Lions selalu menang dalam lima laga dan kini harus menerima nasib dengan raihan imbang pertama di kualifikasi.

Walaupun tren kemenangan putus, Inggris tetap bertengger di puncak klasemen Grup I dengan perolehan 16 poin.

Di sisi lain, Poandia berada di peringkat ketiga Grup I setelah mengantongi 11 poin.

Baca juga: Hasil Italia Vs Lituania - Menang Telak, Azzurri Ukir Sejarah Tak Terkalahkan

Hasil yang dituai Inggris ini menjadikan timnas Denmark sebagai satu-satunya tim yang masih mencatat rekor kemenangan 100 persen di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Denmark sejauh ini telah menorehkan enam kemenangan dalam enam laga kualifikasi sehingga kokoh di puncak klasmeen Grup F (18 poin).

Tim Dinamit unggul jauh dari pesaing terdekat, Skotlandia, yang berada di tempat kedua dengan 11 poin.

Lebih hebat lagi, Mikkel Damsgaard dkk menjadi tim tertajam bersama Belanda di kualifikasi berkat torehan 22 gol.

Baca juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia: Tren Positif Inggris Runtuh, Italia Ukir Sejarah

Terkini, Denmark sukses membungkam Israel 5-0 berkat gol-gol dari Yussuf Poulsen (28'), Simon Kjaer (31'), Andreas Skov Olsen (41'), Thomas Delaney (57'), dan Andreas Cornelius (90+1').

Kemenangan dengan catatan clean sheet itu sekaligus menandai Denmark sebagai tim yang belum pernah kebobolan di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Sementara itu, tim-tim raksasa seperti Portugal, Spanyol, Italia, Perancis, Belgia, Belanda, Jerman juga memuncaki grup masing-masing.

Pertandingan Kualifikasi Piala Duna 2022 Zona Eropa akan kembali berlanjut pada Oktober 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber FIFA


Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com