Memasuki babak kedua, Inggris perlahan mulai dapat membuka celah. Kalvin Phillips membuat upaya on target bagi Three Lions dalam laga ini.
Baca juga: Hasil Italia Vs Lituania - Menang Telak, Azzurri Ukir Sejarah Tak Terkalahkan
Akan tetapi, tembakan jarak jauhnya masih bisa diamankan Wojciech Szczesny.
Tim tamu hampir saja mencetak gol melalui Raheem Sterling usai memanfaatkan tendangan bebas dari rekannya pada menit ke-61.
Namun, Sterling berada di posisi offiside saat membuat bola sampai ke tiang gawang Polandia itu.
Timnas Inggris akhirnya dapat memecah kebuntuan melalui tembakan jarak jauh Harry Kane pada menit ke-72.
Tembakan pemain Tottenham Hotspur itu menukik tajam ke arah kanan bawah yang begitu menyulitkan Szczesny. Skor 1-0 untuk keunggulan Inggris.
Sementara itu, Inggris hampir saja kebolan akibat Jordan Pickford melakukan blunder ketika melakukan tendangan usai menrima back pass.
Baca juga: VIDEO - Momen Kocak Brasil Vs Argentina, Ulah Messi Bikin Dybala Tertawa
Tendangan Pickford mengenai pemain lawan sehingga bola memantul ke gawangnya yang kosong.
Beruntung, dia dengan sigap berlari dan menangkap si kulit bulat sehingga gawang Inggris aman.
Timnas Polandia yang tertinggal menjadi lebih agresif menjelang laga berakhir.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.