Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Skuad MU untuk Liga Champions: Ada Ronaldo, Greenwood Hilang

Kompas.com - 04/09/2021, 06:20 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Man United secara resmi telah mengirimkan daftar skuad kepada UEFA sebagai salah satu syarat kelengkapan mengikuti Liga Champions 2021-2022.

Daftar skuad Man United untuk Liga Champions 2021-2022 berisikan 25 nama.

Pemain-pemain MU yang masuk dalam daftar tersebut disiapkan untuk menghadapi enam laga fase grup Liga Champions 2021-2022.

Daftar skuad bisa diperbarui lagi ketika kompetisi menginjak fase gugur.

Nama rekrutan anyar Man United, Cristiano Ronaldo, dipastikan menjadi bagian dalam daftar skuad pilihan pelatih Ole Gunnar Solskjaer.

Ronaldo didaftarkan dengan nomor punggung tujuh. Pemilik angka 7 MU musim lalu, Edinson Cavani akan mengambil nomor punggung 21.

Baca juga: Kata Ronaldo Usai Resmi Pakai Nomor 7 di Man United: Terima Kasih, Edi...

Kiper senior Man United, Lee Grant (38 tahun) dipastikan tak masuk dalam daftar.

Solskjaer memercayakan tiga slot penjaga gawang kepada David de Gea, Dean Henderson, dan Tom Heaton.

Nama Phil Jones juga tak masuk daftar skuad Setan Merah di Liga Champions musim ini.

Sejak berlaga dalam laga Piala FA versus Tranmere pada Januari 2020, Phil Jones memang tak pernah lagi turun membela panji MU.

Jadi, ketiadaan nama pencatat 27 caps untuk timnas Inggris dalam skuad Man United di Liga Champions 2021-2022 bukanlah sebuah kejutan.

Fans mungkin justru bertanya-tanya kenapa tidak ada nama talenta muda potensial, Mason Greenwood, dalam daftar 25 nama pilihan Solskjaer.

Baca juga: Cara Cristiano Ronaldo Pergi Diklaim Menghina Juventus

Pemuda 19 tahun yang telah mengemas tiga gol dalam tiga penampilan di Liga Inggris musim ini tersebut memang tak disertakan Solskjaer dalam daftar.

Cuma, Greenwood tetap bisa ikut bermain di fase grup Liga Champions 2021-2022 karena dirinya dimasukkan ke dalam list B.

Peraturan UEFA menjelaskan bahwa pemain yang berusia di bawah 21 tahun dan berkategori sebagai pemain binaan, boleh tidak didaftarkan ke dalam daftar A skuad berisikan 25 nama, tapi bisa tetap bermain dengan status sebagai bagian dari daftar B.

Man United tergabung ke dalam Grup F di Liga Champions 2021-2022 bersama juara Liga Europa musim lalu, Villarrreal, wakil Italia, Atalanta, serta jagoan Swiss, Young Boys.

Petualangan Man United musim ini di Liga Champions akan dimulai dengan laga tandang ke markas Young Boys pada 14 September 2021. 

Daftar Skuad Man United di Liga Champions 2021-2022

Kiper: 1-David de Gea, 22-Tom Heaton, 26-Dean Henderson.

Bek: 2-Victor Lindeloef, 5-Harry Maguire, 3-Eric Bailly, 19-Raphael Varane, 29-Aaron Wan-Bissaka, 20-Diogo Dalot, 23-Luke Shaw, 27-Alex Telles.

Gelandang: 31-Nemanja Matic, 39-Scott McTominay, 17-Fred, 34-Donny van de Beek, 6-Paul Pogba, 18-Bruno Fernandes, 14-Jesse Lingard, 8-Juan Mata, 25-Jadon Sancho, 16-Amad Diallo.

Penyerang: 7-Cristiano Ronaldo, 9-Anthony Martial, 10-Marcus Rashford, 21-Edinson Cavani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com