Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Lain Debut Messi di PSG, Foto Gendong Anak Kiper Reims sampai Peluk Henry

Kompas.com - 30/08/2021, 20:10 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Bintang anyar Paris Saint-Germain, Lionel Messi, akhirnya melakoni debut pada laga melawan Reims, Senin (30/8/2021) dini hari WIB.

Duel Reims vs PSG merupakan laga pekan keempat kasta teratas Liga Perancis, Ligue 1, yang dihelat di Stade Auguste-Delaune.

PSG asuhan Mauricio Pochettino sukses meraih kemenangan 2-0 berkat brace Kylian Mbappe (16', 63').

Lionel Messi yang mengawali laga dari bangku cadangan mendapatkan kesempatan tampil pada menit ke-66 untuk menggantikan Neymar Jr.

Ini adalah kali pertama Lionel Messi melakoni pertandingan resmi level klub tanpa balutan jersey Barcelona.

Baca juga: Memphis Depay Terus Bersinar, Saatnya Barcelona Lupakan Lionel Messi

Selama kurang lebih 25 menit di lapangan, Lionel Messi tidak banyak memberi kontribusi untuk PSG.

Dikutip dari situs WhoScored, kapten timnas Argentina tidak melepaskan tembakan ke arah gawang ataupun melakukan dribel sukses.

La Pulga, julukan Lionel Messi, tercatat hanya melepaskan 20 umpan akurat dan melakukan satu tekel sukses selama di lapangan.

Meski tidak bersinar di lapangan, Lionel Messi tetap mencuri perhatian publik Stade Auguste-Delaune.

Hal itu tercermin dari sambutan yang diterima Lionel Messi ketika melakukan pemanasan di pinggir lapangan.

Lionel Messi tidak hanya mendapatkan tepuk tangan dari para pendukung PSG yang bertandang ke Stade Auguste-Delaune melainkan juga dari fans Reims.

Baca juga: Hasil Reims Vs PSG - Messi Debut, Mbappe Bersinar, Les Parisiens Menang

Seusai pertandingan, Lionel Messi juga terus mendapat sorotan.

Salah satu momen menarik yang terjadi adalah ketika kiper Reims, Predrag Rajkovic, menghampiri Lionel Messi di tengah lapangan.

Predrag Rajkovic tidak sendiri. Kiper asal Serbia itu juga menggendong anak laki-lakinya untuk bertemu Lionel Messi.

Setelah berbincang, Rajkovic langsung meminta Lionel Messi menggendong anaknya untuk berfoto bersama.

Lionel Messi dengan tersenyum menyambut baik permintaan Rajkovic tersebut.

Foto Lionel Messi bersama anak Rajkovic itu kemudian viral di media sosial.

Setelah foto dengan anak Rajkovic, Lionel Messi melanjutkan langkahnya untuk menuju ruang ganti.

Langkah Lionel Messi kemudian terhenti ketika melihat legenda timnas Perancis yang hadir dalam kapasitas sebagai pandit Amazon Prime, Thierry Henry, di pinggir lapangan.

Baca juga: Debut di PSG, Lionel Messi Tampil Sederhana

Lionel Messi dan Henry kemudian terlihat sedikit berbincang dan juga berpelukan.

Messi dan Henry memang pernah bermain bersama di Barcelona selama tiga musim pada periode 2007 hingga 2010.

Keduanya tercatat turut membantu Barcelona meraih total tujuh gelar bergengsi termasuk satu trofi Liga Champions 2008-2009.

Setelah berbincang dengan Henry, Lionel Messi juga terlihat menyempatkan diri menandatangani banner atau spanduk milik suporter Reims.

Spanduk tersebut kemungkinan besar berisi kata sambutan fans Reims untuk Lionel Messi.

Sebab, terdapat tulisan Messi dengan huruf kapital di spanduk tersebut.

Baca juga: Teh Mate, Minuman yang Disukai Messi, Suarez, dan Pesepak Bola Dunia

Debut Lionel Messi bersama PSG memang sangat dinantikan oleh publik.

Salah satu fakta yang mendukung pernyataan tersebut adalah debut Lionel Messi menjadi siaran yang paling banyak disaksikan publik Spanyol di televisi pada Minggu (29/8/2021).

Dikutip dari situs Mundo Deportivo, laga Reims vs PSG disaksikan oleh 2,214 juta penonton dengan screen share mencapai 18,5 persen.

Data tersebut hanya dari salah satu stasiun televisi Spanyol, Tele5.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com