Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cristiano Ronaldo, Pergi Tinggalkan Rekor, Pulang Bawa Harapan

Kompas.com - 28/08/2021, 16:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo yang meninggalkan Manchester United pada 12 tahun silam kini kembali ke pelukan Setan Merah.

Kembalinya Cristiano Ronaldo ke kubu Man United diketahui berdasarkan pengumuman yang diunggah di laman resmi klub pada Jumat (27/8/2021) malam WIB.

Dalam pengumuman tersebut, Man United mengaku sudah mencapai kesepakatan dengan Juventus untuk memulangkan Cristiano Ronaldo.

"Manchester United dengan senang hati mengonfirmasi bahwa klub telah mencapai kesepakatan dengan Juventus untuk transfer Cristiano Ronaldo, dengan tunduk pada kesepakatan persyaratan pribadi, visa, dan medis," demikian pernyataan resmi Man United.

Baca juga: BREAKING NEWS - Manchester United Kembali Rekrut Cristiano Ronaldo!

Man United juga menyebarluaskan pengumuman terkait transfer Ronaldo lewat sejumlah akun media sosial klub.

Dalam setiap unggahan di akun media sosial klub, mereka secara lugas menulis, "Welcome home, Cristiano."

Sebuah ungkapan yang mengisyaratkan bahwa Man United akan selalu menjadi "rumah" bagi pesepak bola berjulukan CR7 itu.

Ronaldo didatangkan Man United dari Sporting Lisbon pada awal musim 2003-2004, ketika dirinya masih berusia 18 tahun.

Kendati datang sebagai pemain muda, Ronaldo langsung terlibat dalam setiap ajang yang diikuti Man United, dari Liga Inggris hingga Liga Champions.

Baca juga: 5 Hal Menarik Perihal Comeback Cristiano Ronaldo ke Man United

Ronaldo pun berhasil mencatatkan enam gol dan sembilan assist dari total 40 penampilan pada musim pertamanya.

Pencapaian pada musim pertama itu kemudian menjadi tonggak awal kesuksesan Ronaldo bersama kubu Setan Merah.

Setelah itu, nama Ronaldo terus meroket seiring dengan gol, assist, dan trofi yang ia persembahkan untuk Man United.

Selama berseragam Man United, Ronaldo juga mengukir sejumlah rekor individu.

Puncak rentetan rekor individu Ronaldo bersama Man United terasa kala memasuki musim 2007-2008.

Baca juga: Putar Balik ke MU, Ronaldo Tulis Pesan Menyentuh untuk Juventus dan Suporter

Pada musim tersebut, Ronaldo berhasil mencetak 31 gol di pentas Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com