Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menatap Liga 1 2021, RIORS dan PSIS Semarang Lanjutkan Kerja Sama

Kompas.com - 26/08/2021, 20:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pada Selasa (10/8/2021), RIORS dan PSIS Semarang resmi memperpanjang kerjasama mereka hingga dua musim ke depan.

RIORS akan mendukung PSIS Semarang dengan barang serta perlengkapan tim di angka mencapai 5 miliar rupiah.

Perusahaan apparel asal Tangerang itu pun bakal memproduksi semua peralatan olahraga mulai dari official tim, tim utama, tim akademi, hingga tim sepak bola wanita.

RIORS tidak hanya support peralatan olahraga bagi para pemain tetapi juga akan memproduksi semua kebutuhan lifestyle wear bagi para anggota tim “Laskar Mahesa Jenar”.

"Selain memproduksi kebutuhan tim PSIS Semarang, kami juga akan memasarkan semua produk merchandise official dari PSIS Semarang," tutur Brand Manager Retail & Marketing RIORS, Francisco Dhamma, dalam rilis yang diterima Kompas.com.

Baca juga: Jelang Kick-off Liga 1 2021, PSIS Justru Ditinggalkan Pelatihnya

"Memiliki fanbase yang besar dan fanatik, kami yakin bahwa penjualan merchandise PSIS akan selalu diburu oleh para suporter atau kolektor di Jawa Tengah dan Indonesia", kata pria yang akrab disapa Nicko tersebut.

Riors mengutarakan bakal menjual tiga macam jersey ke publik, versi para pemain, versi stadium (P2R), dan versi suporter.

"Kami telah menentukan target market yang sesuai untuk teman-teman Suporter PSIS Semarang dan dari segi kualitas product pada tahun ini kami tingkatkan dan sesuaikan."

"Produk Official PSIS Semarang dapat dibeli di RIORS Store dan Official PSIS Store,” lanjutnya.

Nicko juga menambahkan bahwa perjanjian baru ini diharapkan mampu memberi manfaat bagi kedua belah pihak baik PSIS maupun RIORS.

Baca juga: Flavio Beck, Pesimistis Kembali ke PSIS dan soal Kode Klub Baru

"Melalui perjanjian baru dengan PSIS Semarang ini, kami memperpanjang kerja sama strategis bagi brand, selain juga untuk memperkuat posisi di dunia olahraga di Indonesia," tutur Nicko lagi.

Kami sangat gembira dengan perjanjian ini dan yakin bisa terus merayakan kesuksesan bersama-sama,” pungkasnya.

Sementara itu, CEO PSIS, Yoyok Sukawi menuturkan bahwa kerja sama RIORS dan PSIS selama ini memang berjalan baik.

Ia juga memuji bahwa produk dari RIORS dari tahun ke tahun selalu sesuai ekspektasi dan cukup nyaman untuk dikenakan baik untuk berolahraga mau pun beraktifitas sehari-hari.

"Kerja sama yang sudah terjalin selama empat tahun antara PSIS dan RIORS merupakan kerja sama yang sangat profesional," tutur Yoyok.

"RIORS telah membuktikan komitmen profesionalnya kepada kami, walau dalam kondisi pandemi saat ini mereka tetap mensupport kebutuhan tim kami. Secara kualitas produk, mereka sejauh ini masih menjadi kualitas brand lokal terbaik di Indonesia,” lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com