Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter di Puncak, 7 Kartu Merah Warnai Pekan Pertama

Kompas.com - 24/08/2021, 04:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pekan pertama kasta teratas Liga Italia, Serie A, musim 2021-2022 telah berakhir pada Selasa (24/8/2021) dini hari WIB.

Duel Sampdoria vs AC Milan yang menjadi penutup pekan pertama Liga Italia berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan tim tamu.

Gol kemenangan AC Milan di Stadion Luigi Ferraris dicetak oleh Brahim Diaz pada menit ke-9.

Menerima umpan silang Davide Calabria, Brahim Diaz sukses menaklukkan kiper Sampdoria, Emil Audero, dengan tembakan mendatar kaki kanan.

Dengan demikian, AC Milan menjadi tim ke-8 yang berhasil meraih kemenangan pada pekan pertama Liga Italia musim 2021-2022.

Baca juga: Rating Pemain Inter Vs Genoa, Brilian dari Belakang Sampai Depan

AC Milan menyusul jejak Lazio, AS Roma, Napoli, Bologna, Sassuolo, Atalanta, dan rival satu kota mereka, Inter Milan.

Rossoneri, julukan AC Milan, harus puas menempati peringkat ke-8 klasemen Liga Italia karena hanya mampu meraih kemenangan 1-0 atas Sampdoria.

Di sisi lain, tujuh tim lainnya yang juga meraih kemenangan pada pekan pertama Liga Italia sukses mencetak lebih dari satu gol.

Inter Milan selaku juara bertahan berhak memimpin klasemen Liga Italia karena berhasil melibas Genoa empat gol tanpa balas.

Pekan pertama Liga Italia musim ini berjalan sangat panas karena menghasilkan total tujuh kartu merah dari 10 pertandingan.

Tujuh kartu merah itu tersebar di enam tim, yakni Verona, Bologna (2), Selernitana, AS Roma, Fiorentina, dan Napoli.

Baca juga: Ronaldo Dicadangkan Juventus, Del Piero Sebut Allegri Cerdas

Duel Bologna vs Salernitana menjadi pertandingan terpanas dan tersengit pada pekan pertama Liga Italia kali ini.

Sebab, pertandingan tersebut menghasilkan total tiga kartu merah dan lima gol.

Pertandingan Bologna vs Salernitana di Stadion Renato Dall'Ara pada Minggu (22/8/2021) berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Kemenangan Bologna kali ini tidak lepas dari kartu merah yang diterima bek tengah Salernitana, Stefan Strandberg, pada menit ke-34.

Halaman:


Terkini Lainnya

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com