Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luapan Bahagia Manuel Locatelli Usai Resmi Gabung ke Juventus

Kompas.com - 19/08/2021, 05:30 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Gelandang Manuel Locatelli meluapkan kegembiraannya setelah bisa bergabung dengan Juventus.

Sebelumnya, Manuel Locatelli resmi bergabung ke Juventus usai pindah dari Sassuolo, Rabu (18/8/2021) atau Kamis dini hari WIB.

"Lini tengah Juventus kedatangan nama muda yang tak diragukan lagi (kualitasnya): Manuel Locatelli," bunyi pernyataan Juventus.

Bianconeri mendatangkan Locatelli dengan status pinjaman selama dua musim dengan kewajiban membeli senilai 37,5 juta euro (sekitar Rp 631 miliar).

Baca juga: Resmi, Juventus Rekrut Manuel Locatelli

Mengenai kepastian pindah ke Juventus, gelandang timnas Italia pada Euro 2020 tersebut mengatakan bahwa hal itu adalah mimpi yang menjadi nyata.

"Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan," kata Locatelli kepada Juventus TV, dikutip dari Football Italia.

"Mimpi seorang anak yang bekerja keras, memberikan segalanya di lapangan, yang tiba di Juventus dengan keinginan untuk turun ke lapangan untuk para penggemar," tuturnya.

"Ini baru permulaan!" ucap Locatelli, yang juga pernah membela AC Milan.

Tak lupa, Locatelli pun mengucapkan terima kasih kepada Sassuolo, klub yang telah mengorbitkan namanya. Dia memberi hormat kepada para pendukung Sassuolo.

Baca juga: Hasil Pramusim AC Milan dan Juventus: Kompak Menangi Uji Coba Terakhir

"Apa yang harus dikatakan. Air mata yang saya keluarkan kemarin saat mengucapkan selamat tinggal kepada skuad adalah bukti bahwa Anda ada di hati saya," ucap Locatelli.

"Anda akan selalu seperti itu karena membuat saya menjadi orang dan pemain yang lebih baik," tuturnya.

"Anda adalah keluarga saya, membawa saya memenangi Euro 2020. Saya akan selalu mencintai Sassuolo. Terima kasih dari lubuk hati saya yang terdalam," tuturnya.

Juventus akan melakoni laga perdana mereka di Serie A 2021-2022 dengan menghadapi tuan rumah Udinese pada Minggu (22/8/2021) malam WIB.

Manuel Locatelli memiliki peluang untuk menjalani debutnya di Juventus pada pertandingan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com