Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Ingin Gelar Uji Tanding Sebelum Mentas di Liga 1 2021

Kompas.com - 16/08/2021, 09:04 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts berharap bisa menggelar uji tanding dalam masa persiapan akhir menuju Liga 1 2021.

Alberts mengatakan, uji tanding adalah kebutuhan Persib dalam masa persiapannya menghadapi kompetisi musim ini.

Menurut Alberts, uji tanding dibutuhkan untuk mengukur sejauh mana kesiapan para pemain dalam menghadapi Liga 1 2021.

Ada banyak aspek yang dinilai dalam uji tanding, selain soal kebugaran, aspek organisasi permainan dan taktik pun menjadi bahan evaluasi.

Baca juga: Peran Krusial Pemain Senior Persib Bangun Suasana di Ruang Ganti

"Tentunya jika memungkinkan, kami ingin bertanding menghadapi tim lain sebelum liga dimulai, itu ada di daftar prioritas kami pada masa persiapan," kata Alberts kepada wartawan, Minggu (15/8/2021).

"Pemain butuh bermain dengan tim lain untuk melihat bagaimana kondisi mereka dan bagaimana perasaan mereka ketika bertanding, melihat mentalitas dan di mana levelnya," kata dia.

Sejauh ini, Alberts masih memantau bagaimana kebijakan yang akan diberlakukan pemerintah setelah masa PPKM Level 4 berakhir pada 16 Agustus.

Pertanyaannya adalah, apakah setelah PPKM berakhir Persib bisa menggunakan Stadion GBLA untuk berlatih dan beruji tanding atau tidak.

Menurut dia, untuk saat ini, informasi tersebut adalah hal yang paling penting.

Baca juga: Pelatih Persib Bicara soal Peta Persaingan di Liga 1 2021

"Pertama-tama, selama masih dalam masa PPKM, kami tidak bisa melakukan latih tanding dengan tim lain karena belum ada persetujuan dari polisi," tutur Alberts.

"Jadi, mari berharap di tanggal 16, ada pengumuman di sore hari, yang menjadi kabar baik bagi kami agar bisa menggunakan fasilitas lapangan dan stadion sehingga bisa bermain melawan tim lain," kata dia.

Meski begitu, Alberts sangat berharap dalam waktu dekat Persib bisa segera menggelar uji tanding.

Sebab, dari sejumlah kabar yang ia terima, ada tim Liga 2 asal Bandung yang bisa beruji tanding dengan tim lain dari luar daerah di wilayah Bandung.

Menurut dia, bila memang kabar tersebut benar, seharusnya Persib juga bisa mendapatkan izin atau akses menggelar latihan tim dan beruji tanding.

"Namun, kami masih belum tahu sejauh ini. Namun, saya mendengar ada tim lain yang bermain di Bandung," tutur Alberts.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com