Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juergen Klopp Sindir Anggaran Belanja Man City, Pep Guardiola Geram

Kompas.com - 15/08/2021, 16:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, geram setelah mendengar Juergen Klopp (Liverpool) menyinggung anggaran belanja pemain beberapa tim Premier League.

Anggaran belanja Man City menjadi salah satu yang disinggung Juergen Klopp pada Jumat (13/8/2021) waktu setempat.

Klopp menyinggung anggaran belanja Man City ketika membandingkan pergerakan Liverpool dan Manchester United pada bursa transfer musim panas kali ini.

Pelatih asal Jerman itu mengaku heran melihat Man United bisa mengeluarkan lebih dari Rp 2 triliun untuk mendatangkan Jadon Sancho dan Raphael Varane.

Di sisi lain, Liverpool sejauh ini baru mengeluarkan Rp 592 miliar untuk membeli bek asal Perancis, Ibrahima Konate, dari RB Leipzig.

Baca juga: Juergen Klopp Heran Man United Bisa Belanja Mewah Musim Panas Ini

Klopp sudah menyatakan Liverpool tidak bisa mengeluarkan uang lagi pada bursa transfer musim panas kali ini sebelum melepas pemain terlebih dahulu.

Kebijakan transfer Liverpool itulah yang membuat Juergen Klopp heran melihat anggaran belanja Man United.

Menurut Klopp, kondisi keuangan Man United dan Liverpool seharusnya identik karena pemilik kedua tim berasal dari Amerika Serikat.

Dalam keterangannya, Klopp juga menyinggung kondisi finansial Man City, Chelsea, dan Paris Saint-Germain.

Klopp menilai anggaran belanja Liverpool tidak bisa dibandingkan dengan ketiga tim tersebut.

Pasalnya, Klopp menganggap anggaran Man City, Chelsea, dan PSG, tidak terbatas setelah mendapat kucuran dana dari pemilik yang sangat royal.

Menanggapi sindiran Klopp, Guardiola geram dan tidak terima.

Guardiola dengan tegas menyatakan bahwa anggaran Man City juga terbatas karena ada aturan Financial Fair Play.

Baca juga: Klopp Janji Negosiasi Kontrak Kapten Liverpool Segera Rampung

Terkait jumlah anggaran dan kebijakan transfer, Guardiola menilai setiap tim memiliki kekurangan dan kelebihan tersendiri.

Guardiola mengakui bahwa tim yang mendapat dukungan dari pemilik tentu jauh lebih bisa berbuat banyak pada setiap bursa transfer.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com