Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/08/2021, 05:50 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rangkaian pekan perdana Liga Inggris 2021-2022 telah memainkan delapan pertandingan.

Hasilnya, Manchester United menjadi pemuncak klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022 setelah mengalahkan Leeds United. 

Man United menang telak 5-1 saat menjamu Leeds di Stadion Old Trafford, Sabtu (14/8/2021) malam WIB.

Bruno Fernandes menjadi salah satu bintang pada laga tersebut usai keberhasilannya mencetak hattrick.

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Tim Promosi Buat Kejutan, Kemenangan MU-Liverpool Sarat Sejarah

Pemain asal Portugal itu membuka keran gol Man United pada menit ke-30, sebelum membukukan dua gol lainnya pada menit ke-54 dan ke-60.

Sementara itu, sepasang gol tambahan Man United dicetak oleh Mason Greenwood (52') dan Fred (68').

Di balik pesta gol Man United tersebut juga ada peran krusial Paul Pogba yang mencetak empat assist.

Adapun di belakang Man United, menyusul Chelsea serta Liverpool yang berurutan menempati peringkat kedua dan ketiga.

Baca juga: Hasil Chelsea Vs Crystal Palace: The Blues Menang, Tuah Patrick Vieira Runtuh

Chelsea dan Liverpool juga kompak memetik kemenangan pada matchday pertama Liga Inggris musim ini.

Si Biru, julukan Chelsea, menang 3-0 atas Crystal Palace berkat gol-gol Marcos Alonso (27'), Christian Pulisic (40'), dan Trevoh Chalobah (58').

Halaman:


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com