Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjualan Jersey Messi di PSG Capai Rp 400 Miliar dalam 7 Menit!

Kompas.com - 14/08/2021, 18:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Diario AS

KOMPAS.com - Penjualan jersey  Lionel Messi di Paris Saint-Germain menghasilkan angkayang fantastis dalam waktu singkat.

Lionel Messi secara resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar PSG pada Rabu (11/8/2021) dini hari WIB.

La Pulga direkrut tanpa biaya karena berstatus bebas transfer setelah kontraknya habis bersama Barcelona.

Paris Saint-Germain mengikat Lionel Messi dengan kontrak berdurasi dua tahun atau hingga Juni 2023 plus opsi setahun perpanjangan.

Baca juga: Gaji Messi di PSG Berada di Urutan Kesembilan dari Angaran Gaji Klub-klub Liga Perancis

Meski mendapatkan Messi secara free transfer, PSG masih harus menanggung beban gaji Messi yang begitu tinggi.

Berbagai media Eropa mengklaim gaji Lionel Messi di PSG mencapai 35 juta euro atau sekitar Rp 509 miliar per musim.

Namun, surat kabar ternama Perancis, L'Equipe, melaporkan La Pulga menerima 40 juta euro (Rp 680 miliar) di PSG.

Gaji senilai 40 juta euro menjadikan sang megabintang sebagai pemain dengan upah tertinggi di PSG, bahkan juga di dunia.

Baca juga: Jadwal Liga Perancis: PSG Vs Strasbourg, Sambutan Panas untuk Messi

Kendati PSG mengeluarkan uang yang banyak untuk Messi, kedatangan La Pulga meningkatkan branding Les Parisiens.

Salah satu peningkatan yang tampak adalah penjualan jersey PSG atas nama Messi yang sangat laris.

Setelah transfer peraih enam kali Ballon d'Or itu diresmikan, Les Parisiens langsung dibanjiri pesanan jersey Messi yang bernomor 30.

Menurut Diario AS, kubu ibu kota Perancis itu bahkan dapat menjual 150.000 jersey Messi hanya dalam waktu tujuh menit!

Baca juga: PSG Vs Strasbourg, Presentasi Messi di Depan Publik Parc des Princes

Adapun dana yang dihasilkan dari penjualan kilat seragam Messi itu diperkirakan mencapai 23,7 juta euro atau sekitar Rp 400 milar.

Akan tetapi, uang tersebut tidak masuk ke kantong Paris Saint-Germain.

Les Parisens punya kesepakatan dengan Nike di mana mereka menerima pembayaran 80 juta euro setiap tahunnya.

Deal itu dipilih PSG ketimbang mereka mendapat 10-15 persen dari penjualan akhir jersey yang biasanya diterima suatu klub.

Masih dalam laporan sama, Les Parisens kabarnya akan berdiskusi dengan Nike untuk membahas ulang kesepakatan ini setelah Lionel Messi datang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Diario AS
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com