Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Leeds United, Old Trafford Untungkan Setan Merah

Kompas.com - 14/08/2021, 13:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal Liga Inggris hari ini menyajikan laga bertajuk Roses Derby yang mempertemukan Manchester United vs Leeds United.

Laga Man United vs Leeds United akan dihelat di Stadion Old Trafford pada Sabtu (14/8/2021) pukul 18.30 WIB.

Link live streaming Man United vs Leeds United akan tersedia di akhir artikel.

Menilir rekor pertemuan kedua tim di Stadion Old Trafford, Man United jauh lebih diunggulkan untuk menang daripada Leeds United pada laga malam nanti.

Man United dan Leeds United tercatat sudah bertemu 13 kali di Stadion Old Trafford dalam sejarah Premier League (sejak 1992).

Baca juga: Man United Vs Leeds, Apakah Raphael Varane Akan Bermain?

Hasilnya, Man United tidak pernah menelan kekalahan dengan rincian sembilan kemenangan dan empat hasil imbang.

Rekor Man United semakin mentereng karena mereka tidak pernah kalah ketika menjamu Leeds United pada laga kasta teratas Liga Inggris sejak 1981.

Musim lalu, Man United sukses melibas Leeds United 6-2 di Stadion Old Trafford pada laga pekan ke-14 Premier League.

Setan Merah, julukan Man United, kala itu tampil sangat impresif dengan catatan melepas total 42 tembakan arah gawang.

Itu adalah jumlah tembakan ke arah gawang tertinggi dalam satu pertandingan Premier League musim lalu.

Meski unggul dari segi rekor pertemuan di Stadion Old Trafford, Man United tetap harus waspada.

Baca juga: Man United Vs Leeds United, Potensi Debut Jadon Sancho Bersama Setan Merah?

Sebab, Man United akan tampil pincang tanpa delapan pemain.

Mereka adalah Marcus Rashford, Alex Telles, Dean Henderson, Raphael Varane, Jesse Lingard, Eric Baily, Amad Diallo, dan Edinson Cavani.

Tiga nama terakhir dipastikan absen karena mereka tidak mengikuti latihan pramusim Man United.

Adapun Jesse Lingard dan Dean Henderson sudah dipastkan tidak bermain karena masih belum pulih dari Covid-19.

Di sisi lain, Marcus Rashford dan Alex Teles terpaksa absen karena saat ini masih menjalani pemulihan cedera.

Raphael Varane yang merupakan pemain anyar Man United juga sudah dipastikan absen karena proses transfernya dari Real Madrid belum sepenuhnya rampung.

Baca juga: Awal Mula Duel Man United dan Leeds Dijuluki Derbi Mawar

Berbeda dari Man United, kondisi skuad Leeds United jauh lebih lengkap.

The Whites, julukan Leeds United, kemungkinan besar hanya kehilangan tiga pemain, yakni Diego Llorente, Junior Firpo, dan Jamie Shackleton.

Ketiga pemain itu diragukan tampil karena kondisinya masih belum fit.

Laga Man United vs Leeds United malam ini bisa disakiskan melalui layanan streaming Mola TV.

Berikut adalah link live streaming Man United vs Leeds United >>> LINK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com