Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liverpool Vs Athletic - Van Dijk Main Lagi, Robertson Cedera

Kompas.com - 09/08/2021, 00:53 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Liverpool melanjutkan persiapan pramusim mereka dengan bermain 1-1 kontra kubu Liga Spanyol Athletic Bilbao di Stadion Anfield pada Minggu (8/8/2021).

The Reds memimpin lebih dulu lewat Diogo Jota. Namun, kubu LaLiga tersebut membalas lewat gol gelandang Alex Berenguer.

Partai tersebut menjadi kali pertama dalam satu setengah tahun terakhir markas Liverpool tersebut menampung hingga 70 persen kapasitas stadion.

Tak hanya itu, pertandingan juga menjadi landasan tambahan bagi duo bek yang cedera parah, Virgil van Dijk serta Joe Gomez, untuk mendapatkan menit bermain lebih.

Antusiasme fans terhadap laga ini terlihat dengan waktu kick-off pertandingan mundur 15 menit karena ada antrian panjang fans yang menumpuk di luar stadion sebagai akibat kesalahan dari sistem penerapan tiket yang baru.

Liverpool memimpin lebih dulu lewat penyelesaian brilian dari Diogo Jota.

Pasukan The Reds menekan lawan di daerah pertahanan mereka sendiri dan mendapatkan hasil.

Jota mencetak gol seusai mendapat umpan terobosan dari Sadio Mane.

Liverpool lalu hampir menggandakan kedudukan.

Mohamed Salah mengirim umpan indah ke Jota di kotak penalti.

Baca juga: Kata-kata Van Dijk Usai Comeback Bersama Liverpool Setelah Absen 285 Hari

Walau kiper Athletic tak dapat mengamankan si kulit bundar, bola masih bisa diamankan bek lawan di garis gawang.

Mane lalu memasukkan bola ke gawang setelah mendapat bola ciamik dari Trent Alexander-Arnold.

Walau ia menuntaskan peluang dengan tajam, gol tersebut dianulir karena sang pemain sudah berada di posisi offside.

Liverpool lalu mendapatkan kans dari sebuah set piece. Van Dijk melompat menjulang untuk menyambut sepak pojok.

Kepalanya melakukan kontak solid dengan bola, tetapi tandukannya masih melebar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com