Sebanyak tiga gol Swedia dicetak Magdalena Eriksson (7'), Stina Blackstenius (53'), dan penalti Kosovare Asllani pada menit ke-68.
Adapun gol semata wayang Jepang tercatat atas nama Mina Tanaka pada menit ke-23.
Negara terakhir yang memastikan tempat di semifinal adalah Amerika Serikat.
Kepastian itu didapat Amerika Serikat setelah mengalahkan Belanda melalui babak adu penalti.
Kedua kesebelasan harus berduel hingga babak tos-tosan setelah bermain imbang 2-2 selama 120 menit.
Sebanyak dua gol Belanda dicetak oleh Vivianne Miediema pada menit ke-18 dan ke-54. Sementara gol-gol Amerika Serikat tercipta dari Samantha Mewis (28') dan Lynn Williams (31').
Pada babak tambahan waktu, baik Belanda dan Amerika Serikat gagal mencetak gol sehingga pemenang harus ditentukan via adu penalti.
Timnas putri Amerika Serikat pada akhirnya berhasil melangkah ke semifinal setelah unggul 4-2 pada babak tos-tosan.
Amerika Serikat akan meladeni sang tetangga, Kanada, dalam laga semifinal yang berlangsung Senin (2/8/2021).
Berikut hasil pertandingan perempat final sepak bola putri Olimpiade Tokyo 2020:
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.