Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Inggris, Tersaji Duel Tottenham Vs Man City di Pekan Perdana

Kompas.com - 17/07/2021, 08:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pekan perdana Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2021-2022 akan berlangsung pada 14-15 Agustus mendatang.

Sejak pekan perdana, jadwal Liga Inggris musim 2021-2022 sudah memuat big match antara Tottenham Hotspur dan juara bertahan Manchester City.

Laga Tottenham vs Man City pada pekan perdana Liga Inggris musim 2021-2022 itu menarik untuk dinantikan.

Sebab, Tottenham Hotspur yang nantinya bertindak sebagai tuan tumah bakal tampil di bawah racikan pelatih anyar asal Portugal, Nuno Espirito Santo.

Baca juga: Tottenham Resmi Umumkan Nuno Espirito Santo sebagai Pelatih Baru

Nuno Espirito Santo resmi ditunjuk sebagai pelatih anyar Tottenham pada awal Juli 2021. Dia menggantikan kompatriotnya, Jose Mourinho, yang pindah ke klub peserta Liga Italia, AS Roma.

Sebelum ini, Nuno Espirito Santo berkarier bersama tim Liga Inggris lainnya, Wolverhampton Wanderers (Wolves), sejak Juli 2017 hingga Juni 2021.

Selama periode pengabdiannya tersebut, Nuno Espirito Santo membawa Wolves promosi ke Liga Inggris dan menjadi tim yang diperhitungkan.

Di bawah kepemimpinan Nuno Espirito Santo, Wolves kerap menjadi batu sandungan bagi tim-tim besar.

Baca juga: Profil Nuno Espirito Santo, Pelatih Beraroma Portugal-sentris

Adapun pencapaian terbaik Nuno Espirito Santo bersama Wolves adalah finis di peringkat ketujuh klasemen Liga Inggris.

Perjalanan karier Nuno Espirito Santo bersama Wolves menjadi harapan baru bagi The Lilywhites, julukan Tottenham Hotspur.

Harapan tersebut juga berlaku saat Tottenham harus membuka perjuangan di Liga Inggris musim 2021-2022 dengan bersua juara bertahan Man City.

Pasalnya, Nuno Espirito Santo punya riwayat mengalahkan pelatih Man City, Pep Guardiola, saat masih menukangi Wolves.

Baca juga: Resmi, Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Liga Inggris 2020-2021

Momen itu terjadi pada Liga Inggris musim 2019-2020, ketika Nuno Espirito Santo sukses membawa Wolves memenangi dua pertemuan kontra Man City besutan Pep Guardiola.

Pada pertemuan pertama, Oktober 2019, Wolves ketika itu menang 2-0 di Stadion Etihad, markas Man City.

Setelah itu, mereka menang 3-2 saat menjamu Man City di Stadion Molineux pada Desember 2019.

Setelah melihat riwayat tersebut, bukan tidak mungkin Nuno Espirito Santo bisa membawa Tottenham membuat kejutan dengan mengalahkan Man City pada awal pergelaran Premier League musim 2021-2022.

Baca juga: 5 Pemain dengan Nilai Transfer Termahal di Liga Inggris

Nuno Espirito Santo pun tampak berambisi dalam menatap awal musim Liga Inggris.

Dia menunjukkan ambisi tersebut setelah menggelar beberapa sesi latihan bersama skuad Tottenham Hotspur.

"Kami sangat senang dengan sikap para pemain, cara mereka bekerja, cara mereka berkomitmen, setiap tindakan dalam sesi latihan dan inilah intinya, mencoba menciptakan keyakinan bahwa kami harus lebih cepat dan kuat daripada tim lain," kata Nuno Espirito Santo, dikutip dari laman resmi Tottenham.

Di samping ambisi Nuno Espirito Santo, Man City menyambut Liga Inggris musim 2021-2022 dengan status juara bertahan.

Baca juga: Kekalahan Man United Buat Man City Juara, Solskjaer Legawa

Pada musim lalu, klub berjulukan The Citizens itu juara dengan keunggulan 12 poin atas pesaing terdekat, Manchester United.

Status juara bertahan membuat Man City masih menjadi tim unggulan pada Liga Inggris musim 2021-2022.

Berikut jadwal pekan perdana Liga Inggris musim 2020-2021:

Sabtu, 14 Agustus 2021

02.00 WIB
Brentford vs Arsenal

18.30 WIB
Man United vs Leeds United

21.00 WIB
Burnley vs Brighton
Chelsea vs Crystal Palace
Everton vs Southampton
Leicester vs Wolves
Watford vs Aston Villa

23.30 WIB
Norwich vs Livepool

Minggu, 15 Agustus 2021

20.00 WIB
Newcastle vs West Ham

22.30 WIB
Tottenham vs Man City

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com