Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Solskjaer Tak Kuasa Halangi 2 Pemain MU ke Olimpiade Tokyo, Apa Alasannya?

Kompas.com - 15/07/2021, 16:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer tak bisa menghalangi duo Pantai Gading Amad Diallo dan Eric Bailly ke Olimpiade Tokyo 2020. Apa alasannya?

Amad Diallo dan Eric Bailly bakal memperkuat timnas Pantai Gading yang akan berkompetisi di ajang Olimpiade Tokyo.

Manchester United selaku klub pemilik kedua pemain di atas, bisa saja menolak untuk melepas Amad dan Bailly ke Olimpiade 2020.

Sebab, pesta olahraga empat tahunan itu tidak masuk dalam kalender FIFA. Khawatirnya, Amad dan Bailly mendapat cedera atau masalah fisik lainnya.

Baca juga: Bursa Transfer, Man United Bakal Negosiasi dengan Bintang Real Madrid

Namun, manajer Man United Ole Gunnar Solskjaer tidak bisa menghalangi Amad dan Bailly pergi ke Jepang.

Hal itu karena menurut Solskjaer, Olimpiade merupakan impian kedua pemain dan bisa menjadi pengalaman berharga bagi Amad dan Bailly.

"Ketika negara Anda memanggil Anda, saya pikir saya tidak bisa menghalangi impian masa kecil itu terwujud," ucap Solskjaer, sebagaimana dikutip dari Goal, Kamis (15/7/2021).

“Tentu saja, Eric sudah terlalu tua, tetapi saya pikir mereka dapat melihat nilainya dan itulah mengapa mereka (Pantai Gading) memanggilnya," Solskjaer menambahkan.

Baca juga: Kata-kata Hiburan Man United untuk Rashford yang Gagal Penalti

Solskjaer menganggap Olimpiade semacam turnamen pramusim dan itu bagus sebagai pemanasan untuk Amad dan Bailly.

Pelatih berkebangsaan Norwegia itu juga berharap Amad dan Bailly mendapatkan medali.

"Ini akan menjadi pramusim mereka, tetapi mereka sebisa mungkin kembali dengan medali," tutur Solskjaer.

"Kami membutuhkan perasaan yang menyenangkan tentang arena itu ketika mereka kembali!" Solskjaer menambahkan.

Baca juga: Profil Ole Gunnar Solskjaer, Sudah Berapa Trofi untuk Man United?

Jadwal cabang olahraga sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020 akan dimulai pada 22 Juli 2020.

Pantai Gading sendiri akan memulai perjuangannya dari penyisihan Grup D, yang berisikan Brasil, Jerman, dan Arab Saudi.

Pada laga pertama, Amad, Bailly, dan rekan-rekannya di timnas Pantai Gading, bakal menghadapi Arab Saudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com