Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aji Santoso Khawatirkan Psikologis Pemain Persebaya

Kompas.com - 15/07/2021, 10:30 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Rencana pemerintah memperpanjang masa PPKM Darurat selama 6 pekan mulai mengundang kecemasan insan sepak bola.

Perpanjangan masa pembatasan kegiatan masyarakat tersebut kemungkinan besar ikut berimbas pada pelaksanaan kompetisi.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, melihat kemungkinan terburuk Liga 1 2021 akan ditunda sampai PPKM Darurat benar-benar berakhir.

Secara hitung-hitungan jika perpanjangan 6 pekan diterapkan PPKM Darurat baru akan berakhir pada 14 Agustus 2021.

Dengan demikian paling tidak Liga 1 bisa bergulir kembali sekitar akhir Agustus atau awal bulan November.

Padahal sebelumnya PT LIB sudah membuka wacana untuk memutar Liga 1 pada 20 Agustus.

Baca juga: Liga 1 Masih Belum Jelas, Persebaya Atur Ritme Latihan

“Sudah pasti kalau diperpanjang tentunya kompetisi juga mundur, situasinya memang sulit,” ujar Aji Santoso kepada Kompas.com.

Penundaan jadwal yang berulang tentu menjadi kerugian yang sangat besar bagi Industri sepakbola dan seluruh stakeholder didalamnya.

Klub sudah terlanjur belanja besar, sementara kalender program tim ikut berantakan.

Namun yang paling dikhawatirkan Aji Santoso adalah psikologis pemain. Sebab pemain sudah terlanjur antusias dengan sepenuh hati mencurahkan waktu, tenaga dan pikirannya untuk kompetisi.

Belum lagi penundaan berulang ini mengulik trauma musim lalu yang berakhir dengan mati surinya kompetisi selama satu tahun penuh.

“Yang jelas psikologis pemain terdampak, tetapi pemain harus bisa memahami situasinya seperti ini,” jelasnya,

Untuk menekan resiko-resiko yang tidak diinginkan, Aji Santoso berinisiatif berdiskusi dengan manajemen untuk mengambil tindak lanjut mengenai wacana perpanjangan PPKM ini.

“Ini tadi saya berwacana minggu depan berkomunikasi dengan manajer untuk membahas kedepannya seperti apa. Kami tunggu sampai senin,” pungkas pelatih berlisensi AFC Pro.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com