Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lionel Messi Dedikasikan Gelar Copa America 2021 untuk Diego Maradona

Kompas.com - 13/07/2021, 22:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nama Diego Maradona akan selalu abadi di hati dan kenangan para insan sepak bola tak terkecuali Lionel Messi.

Bersama timnas Argentina, Lionel Messi baru-baru ini berhasil meraih gelar Copa America 2021 usai mengalahkan Brasil pada final yang berlangsung Minggu (11/7/2021).

Pada pertandingan di Stadion Maracana itu, Argentina menang tipis 1-0 berkat gol Angel Di Maria pada menit ke-22.

Kemenangan ini membuat Argentina sukses mengakhiri penantian selama 28 tahun untuk menjadi juara Copa America.

Baca juga: 5 Kandidat Peraih Ballon dOr 2021: Lionel Messi Ada, Cristiano Ronaldo...

Kali terakhir Argentina mencapai prestasi sebagai kampiun Copa America adalah pada tahun 1993, ketika mengalahkan Meksiko 2-1.

Copa America 2021 juga merupakan gelar pertama Messi sejak debutnya di timnas senior Argentina pada 2005.

Messi lalu mendedikasikan kemenangan ini untuk legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona, yang meninggal dunia pada 25 November 2020.

Selain Maradona, Messi juga mempersembahkan gelar Copa America 2021 untuk rakyat Argentina yang sedang berjuang di tengah pandemi virus corona.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Leo Messi (@leomessi)

"Saya ingin mendedikasikan kesuksesan ini untuk keluarga saya, yang selalu memberi saya kekuatan, kepada teman-teman yang sangat saya cintai," tulis Messi di akun Instagram-nya.

"Kepada semua orang yang mendukung kami terutama 45 juta orang Argentina yang menderita karena virus ini, khususnya mereka yang terdampak. Ini semua untuk kalian."

"Tentunya juga untuk Diego yang pasti menyaksikan kami di manapun dia berada. Untuk terus merayakan ini, kita harus menjaga diri."

Baca juga: Joan Laporta Bicara Kontrak Baru Messi Lagi, Kapan Negosiasi Rampung?

"Jangan lupa, jalan masih panjang untuk kembali normal. Manfaatkan kebahagiaan ini demi mendapatkan sedikit kekuatan untuk berjuang melawan virus."

"Terima kasih Tuhan untuk semua yang diberikan kepada saya dan terima kasih telah membuat saya menjadi orang Argentina!!!" kata Lionel Messi mengakhiri.

Adapun Lionel Messi dan Diego Maradona sempat berkolaborasi di timnas Argentina. Diego pernah menjadi pelatih Messi di La Albiceleste pada periode 2008-2010.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com