Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai Hari Ini, Tim PS Sleman Latihan Mandiri

Kompas.com - 09/07/2021, 06:06 WIB
Josephus Primus

Penulis

Sumber PSS Sleman

SLEMAN, KOMPAS.com - Mulai hari ini, Jumat (9/7/2021), seluruh tim pemain PS Sleman mulai melakukan latihan mandiri.

"Latihan bersama ditiadakan, diganti dengan memberikan program latihan mandiri kepada para pemain," kata pelatih fisik PS Sleman Danang Suryadi, Kamis (8/7/2021).

Danang menyebut, kebijakan ini berkaitan dengan program pemerintah Indonesia dalam pencegahan meluasnya pandemi Covid-19 melalui Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Baca juga: Harapan dari Latihan Virtual PS Sleman Development Center

"Kami menaati PPKM Darurat," ucap Danang lagi.

Danang menerangkan tim pelatih PS Sleman mempertimbangkan penentuan metode apa yang pas sebagai penerapan dalam latihan mandiri tersebut.

Skuad PS Sleman saat menjalani pemusatan latihan (TC) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (18/6/2021). TC berlangsung mulai Kamis (10/6/2021) hingga Jumat (18/6/2021).PSS Sleman Skuad PS Sleman saat menjalani pemusatan latihan (TC) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (18/6/2021). TC berlangsung mulai Kamis (10/6/2021) hingga Jumat (18/6/2021).

Menurut Danang, latihan mandiri di rumah menghadapi keterbatasan alat bila dibandingkan dengan latihan tatap muka di lapangan.

“Materi fisik akan lebih banyak diberikan di latihan mandiri ini. Pertimbangannya karena selama di rumah tentu alat, ruang gerak, dan fasilitas berlatih mereka cukup terbatas,” jelasnya.

“Materi fisik akan lebih banyak diberikan di latihan mandiri ini. Pertimbangannya karena selama di rumah tentu alat, ruang gerak, dan fasilitas berlatih mereka cukup terbatas,” jelasnya.

Manajer PS Sleman Danilo Fernando sedang menjalani tes Covid-19, Senin (5/7/2021) di markas PS Sleman, Yogyakarta.
PSS Sleman Manajer PS Sleman Danilo Fernando sedang menjalani tes Covid-19, Senin (5/7/2021) di markas PS Sleman, Yogyakarta.

Materi latihan mandiri, tambahnya, di antaranya strength, upper dan lower body, serta koordinasi dan latihan teknik dasar sendiri.

"Tujuannya agar kondisi pemain tidak terlalu turun selama latihan di rumah saja," tutur Danang.

Menurut Danang, materi fisik tersebut sangat mungkin diberikan di tengah keterbatasan yang ada.

Pelatih Dejan Antonic saat skuad PS Sleman saat uji coba melawan tim Munial Sport Group (MSG) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (15/6/2021), sore. PSS Sleman Pelatih Dejan Antonic saat skuad PS Sleman saat uji coba melawan tim Munial Sport Group (MSG) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (15/6/2021), sore.

Sebelumnya, metode dan materi latihan ini pernah juga diberikan tim pelatih di momen libur Idul Fitri beberapa waktu lalu.

Hasil tes fisik yang dilakukan saat itu menunjukkan bahwa kondisi Bagus Nirwanto dan kolega dalam keadaan cukup baik dan tak mengalami penurunan drastis.

Maka dari itu cara tersebut kembali diterapkan di momen PPKM ini.

"Latihan mandiri akan berlangsung sampai dengan Senin (20/7/2021)," pungkas Danang Suryadi.

Dokter Tim PS Sleman, Elwizan Aminuddin, usai latihan di Stadion Maguwoharjo Sleman (2/7/2021) sore.
PSS Sleman Dokter Tim PS Sleman, Elwizan Aminuddin, usai latihan di Stadion Maguwoharjo Sleman (2/7/2021) sore.

Halaman:
Sumber PSS Sleman
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com