Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Euro 2020 Italia Vs Inggris, Misi The Three Lions Menantang Sejarah

Kompas.com - 08/07/2021, 16:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim nasional Inggris berhasil memastikan langkah ke final Euro 2020 setelah menang dramatis atas Denmark pada semifinal yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Kamis (8/7/2021) dini hari WIB.

Pada final Euro 2020, Inggris bakal berhadapan dengan lawan tangguh Italia yang lolos ke partai puncak seusai menyingkirkan Tim Matador, Spanyol.

Adapun final Euro 2020 Italia vs Inggris itu bakal kembali digelar di Stadion Wembley, London, pada Senin (12/7/2021) dini hari WIB.

The Three Lions, julukan timnas Inggris, menatap laga tersebut dengan misi menantang sejarah.

Baca juga: Jadwal Final Euro 2020, Laga Idaman Italia Vs Inggris di Wembley

Saat ini, sejarah tidak berpihak kepada Inggris yang selalu menelan kekalahan ketika bersua Italia di turnamen akbar Piala Dunia dan Eropa.

Di Piala Dunia, Inggris sudah dua kali bertemu Italia, yakni pada perebutan tempat ketiga edisi 1990 dan fase grup edisi 2014.

Inggris menderita kekalahan pada kedua laga tersebut.

Hasil serupa juga mereka derita pada dua pertemuan di ajang Piala Eropa edisi 1980 (fase grup) dan 2012 (perempat final).

Baca juga: Final Euro 2020 Italia Vs Inggris, Penilaian Harry Kane soal Gli Azzurri

Khusus perempat final Euro 2012, Inggris takluk lewat drama adu penalti setelah bermain imbang 0-0 hingga babak tambahan waktu usai.

Selain rekor buruk di turnamen akbar Piala Dunia dan Eropa, Inggris juga tak pernah menang atas Italia dalam pertandingan internasional lainnya (tak termasuk laga persahabatan) sejak Kualifikasi Piala Dunia pada November 1977.

Tak berhenti di situ, sejarah menunjukkan bahwa Inggris tidak memiliki pengalaman tampil di final Kejuaraan Eropa.

Bagi Inggris, final Euro 2020 merupakan kesempatan pertama mereka tampil di partai puncak kejuaraan terbesar antarnegara Eropa tersebut.

Baca juga: Tuah Rombongan Pemain Muda Sertai Langkah Inggris ke Final Euro 2020

Striker Inggris Harry Kane (tengah) berselebrasi dengan penonton setelah memenangi laga sepak semifinal Euro 2020 antara Inggris vs Denmark di Stadion Wembley di London pada 7 Juli 2021.AFP/CATHERINE IVILL Striker Inggris Harry Kane (tengah) berselebrasi dengan penonton setelah memenangi laga sepak semifinal Euro 2020 antara Inggris vs Denmark di Stadion Wembley di London pada 7 Juli 2021.

Ini juga akan menjadi final pertama Inggris di turnamen akbar sejak Piala Dunia 1966.

Di sisi lain, Italia sudah dua kali berlaga di partai puncak Kejuaraan Eropa dalam dua dekade terakhir.

Berdasarkan catatan sejarah tersebut, Italia lebih layak diunggulkan untuk menjuarai Euro 2020.

Namun, apakah Inggris mampu melawan sejarah dan membawa pulang trofi Euro pertama ke negara mereka? 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com