Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CEO Bali United Irit Bicara Tanggapi Penundaan Liga

Kompas.com - 29/06/2021, 20:30 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Keputusan penundaan Liga 1 dan Liga 2 yang baru saja disampaikan oleh PSSI dan PT LIB, Selasa (29/6/2021) sore ditanggapi oleh CEO Bali United, Yabes Tanuri

Yabes mengaku masih menunggu keputusan resmi berupa surat pemberitahuan kepada klub mengenai hal tersebut.

Sekjen PSSI Yunus Nusi dan Direktur Operasional PT LIB Sudjarno telah menyampaikan secara resmi lewat konferensi pers virtual.

Surat dari Satgas Covid-19 agar kompetisi diundur membuat federasi dan LIB dengan cepat bergerak menyampaikan mengenai arahan tersebut.

"No comment. Kami menunggu keputusan resmi," ucap Yabes Tanuri.

Baca juga: Harapan Bali United Setelah Piala Wali Kota Solo 2021 Ditunda

Dia mengatakan, timnya lebih memilih menunggu dan sementara fokus pada persiapan tim. Bahkan, dia menegaskan bila tim berjuluk Serdadu Tridatu bakal terus latihan ketimbang meliburkan para pemain.

"Terus latihan," jawabnya singkat.

Dengan penundaan tersebut, tentu saja Bali United harus mengatur ulang program latihan. Kini tim harus menunggu sekitar satu bulan untuk kompetisi Liga 1 termasuk AFC Cup pun masih dinantikan kabarnya.

"Kami masih menunggu keputusan resmi AFC," imbuhnya.

Yabes Tanuri tampaknya masih belum menentukan langkah tim untuk saat ini. Apalagi, Fadil Sausu dkk masih baru saja pulang dari Solo, selepas penundaan Piala Wali Kota Solo.

Sedangkan terkait pelatih Stefano Cugurra 'Teco', diakui Yabes Tanuri juga bakal segera bergabung.

Setelah keperluan di Brasil, eks pelatih Persija ini dikabarkan sudah menuju Indonesia.

"Sedang dalam pesawat menuju Indonesia," kata Yabes Tanuri lagi.

Liga 1 2021 sendiri baru saja diumumkan harus ditunda sampai akhir Juli.

Hanya saja, belum dipastikan kapan kompetisi mulai karena tingginya angka kasus Covid-19 beberapa waktu terakhir yang membuat Satgas Covid urung memberikan rekomendasi pelaksanaan sepak bola di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com