Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Italia Vs Austria - Berlanjutnya Legasi Keluarga Chiesa, Pertama dalam 25 Tahun

Kompas.com - 27/06/2021, 06:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga Italia vs Austria pada 16 besar Piala Eropa atau Euro 2020 menjadi saksi kelanjutan legasi keluarga Chiesa.

Pada laga Italia vs Austria yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Minggu (27/6/2021) dini hari WIB itu, penerus keluarga Chiesa di skuad Gli Azzurri, Federico Chiesa, berhasil mencetak satu gol.

Federico Chiesa yang tampil sebagai pemain pengganti membobol gawang Austria pada babak tambahan waktu, tepatnya menit ke-95.

Dia memecah kebuntuan dan menjadi inspirator kemenangan Italia atas Austria.

Baca juga: Profil Federico Chiesa, Winger Energik Timnas Italia di Euro 2020

Melansir Opta Paolo, gol dari Federico Chiesa itu tercipta setelah kali terakhir ayahnya, Enrico Chiesa, mencetak gol untuk timnas Italia pada ajang Euro.

Enrico kali terakhir mencetak gol pada Euro 1996 di Inggris, tepatnya ketika bersua Ceko di fase grup.

Setelah penantian selama 25 tahun dan 12 hari, peninggalan Enrico kini dibangkitkan lagi oleh sang putra, Federico Chiesa.

Football Italia menulis, ini adalah pertama kalinya seorang ayah dan anak mencetak gol dalam sejarah Piala Eropa.

Baca juga: Alasan Federico Chiesa Suka Meniru Selebrasi Gol Cristiano Ronaldo

Saat Enrico mencetak gol di Stadion Anfield pada Euro 1996, Federico Chiesa belum lahir.

Winger Juventus itu baru lahir satu tahun kemudian, tepatnya pada 25 Oktober 1997.

Momen berlanjutnya legasi keluarga Chiesa ini mewarnai kemenangan Italia atas Austria di 16 besar Euro 2020.

Adapun laga Italia vs Austria kemudian berakhir dengan skor 2-1.

Setelah Federico Chiesa memecah kebuntuan, Italia menambah keunggulan lewat gelandang Atalanta Matteo Pessina itu pada menit ke-105.

Baca juga: Hasil Italia Vs Austria - Berjuang 120 Menit, Gli Azzurri Lolos ke Perempat Final

Selanjutnya, sebelum laga usai, Austria memangkas ketinggalan melalui aksi Sasa Kalajdzic pada menit ke-114.

Kemenangan atas Austria sukses membawa Italia ke perempat final Euro 2020.

Terkait hal itu, Federico Chiesa menilai Italia memang layak melaju ke babak selanjutnya.

"Kami pantas mencetak gol dan lolos. Pelatih selalu ingin kami siap, dia terus mengatakan bahwa kami memiliki 26 starter. Semua pemain ingin membantu," kata Chiesa, dikutip dari Football Italia.

Pada perempat final Euro 2020, Italia bakal berhadapan dengan pemenang laga Belgia vs Portugal.

Adapun laga Belgia vs Portugal dijadwalkan berlangsung di Stadion La Cartuja, Sevilla, pada Senin (28/6/2021) dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com