Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Francesco Totti Tolak Proposal Pekerjaan dari AS Roma

Kompas.com - 26/06/2021, 12:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda sepak bola Italia, Francesco Totti, dikabarkan telah menolak tawaran AS Roma untuk menjadi brand ambassador alias duta klub.

Rumor itu diberitakan oleh salah satu surat kabar Italia, Il Messaggero, pada Jumat (25/6/2021) waktu setempat.

Menurut Il Messaggero, tawaran untuk menjadi brand ambassador klub diberikan langsung oleh Presiden anyar AS Roma, Dan Friedkin.

Namun, tawaran tersebut dikabarkan sudah ditolak Francesco Totti.

Setelah pensiun meninggalkan AS Roma pada 2017, Francesco Totti saat ini bekerja sebagai agen pemain di Italia.

Baca juga: Jose Mourinho Ingin Bawa Cristiano Ronaldo ke AS Roma

Pekerjaan itulah yang dikabarkan menjadi alasan Totti menolak tawaran menjadi duta AS Roma.

Meski demikian, Francesco Totti dikabarkan masih membuka peluang untuk kembali ke AS Roma pada masa depan.

Menurut Il Messaggero, Totti hanya ingin kembali jika mendapat tawaran pekerjaan yang lebih teknis, bukan hanya sekadar menjadi duta klub.

Il Messaggero menilai Totti akan kembali ke AS Roma jika mendapat tawaran pekerjaan di wilayah operasional klub seperti terlibat dalam pengembangan tim hingga pencarian pemain berbakat.

Sebelumnya, Totti sudah pernah berbicara mengenai kemungkinan dirinya kembali ke AS Roma.

Totti menilai peluang itu sangat terbuka karena dirinya sangat mencintai AS Roma.

Namun, Totti tidak mau tergesa-gesa karena saat ini tidak ada pekerjaan yang cocok untuk dirinya di AS Roma.

Baca juga: Cerita Kegagalan Alex Ferguson Gaet Francesco Totti dari AS Roma

"Masa depan saya di AS Roma? Dengan kondisi AS Roma saat ini, tidak ada peran yang cocok untuk saya," kata Totti dikutip dari situs Corriere dello Sport.

"Saya tidak akan mengharapkan panggilan dari AS Roma. Jika saya berharap, ponsel saya akan mati," tutur Totti menambahkan.

Francesco Totti merupakan produk asli akademi AS Roma. Setelah mendapat kesempatan debut di tim utama pada 1993, Totti membela Roma selama lebih dari 20 tahun hingga akhirnya pensiun di klub Ibu Kota Italia pada 2017.

Bersama AS Roma, Totti sukses meraih lima gelar juara termasuk salah satunya adalah Liga Italia musim 2000-2001.

Setelah pensiun, Francesco Totti masih terus memperhatikan perkembangan AS Roma.

Francesco Totti memprediksi AS Roma bisa bersaing di papan atas Liga Italia musim depan karena berhasil mendatangkan pelatih sekaliber Jose Mourinho.

"Kami berhasil mendatangkan pelatih terkuat di dunia, Jose Mourinho. Apakah saya ingin dilatih Mourinho? Ketika saya masih muda, saya akan mengatakan iya," kata Totti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com