Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Swedia Vs Polandia - Dua Gol Lewandowski Tak Cukup, Swedia Pemuncak Grup E

Kompas.com - 24/06/2021, 01:07 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pertandingan Grup E Euro 2020 Timnas Swedia vs Timnas Polandia berlangsung dramatis dan kejar-kejaran di Stadion St Petersburg, Saint Petersburg, pada Rabu (23/6/2021).

Pada akhirnya, Timnas Swedia memastikan diri sebagai pemuncak Grup E Piala Eropa 2020 setelah menyudahi perlawanan Polandia 3-2.

Emil Forsberg mencetak kedua gol pertama Timnas Swedia untuk membuat skor 2-0 pada satu jam pertandingan.

Namun, Polandia membalas lewat dua gol pencetak gol terbanyak mereka sepanjang masa, Robert Lewandowski.

Polandia terus menekan pertahanan Swedia selama 10 menit terakhir laga.

Akan tetapi, justru Swedia yang memastikan kemenangan lewat gol pemain sayap Viktor Claessen pada menit keempat injury time.

Ini merupakan kali pertama Polandia mencetak lebih dari satu gol dalam 14 penampilan terakhir mereka di babak final Piala Eropa.

Mereka juga berhasil dua kali mengoyak gawang Swedia yang belum kebobolan sepanjang Euro 2020.

Namun, hasil ini juga memastikan Polandia belum pernah mengalahkan Swedia dalam 30 tahun terakhir.

Swedia akan bermain di Glasgow, Skotlandia, pada laga babak 16 besar melawan tim peringkat ketiga dari Grup B atau C.

Jalannya Laga

Swedia langsung menggebrak laga Grup E tersebut dengan gol cepat Emil Forsberg pada satu setengah menit pertama pertandingan.

Pemilik nomor punggung 10 itu menaklukkan kiper Juventus Wojciech Szczesny setelah barisan pertahanan Polandia gagal menghalau beberapa kali si kulit bundar dari kaki Forsberg.

Gol yang tercatat pada detik ke-81 tersebut juga menjadi gol kedua tercepat sepanjang sejarah Piala Eropa setelah Dmitry Kirichenko (Rusia) pada laga kontra Yunani di Euro 2004 (65 detik).

Pada menit ke-17, striker tertajam Polandia Robert Lewandowski dua kali melewatkan kesempatan emas secara beruntun.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com