Sebab, Perancis pada matchday kedua akan menghadapi tim "terlemah" di Grup D Euro 2020, Hongaria.
Duel Hongaria vs Perancis akan dihelat di Puskas Arena pada Sabtu (19/6/2021) pukul 20.00 WIB.
Laga menarik lain yang juga akan dihelat hari ini adalah Spanyol vs Polandia.
Duel Spanyol vs Polandia merupakan laga Grup E Euro 2020 dijadwalkan berlangsung pada Minggu (20/6/2021) pukul 02.00 WIB di Stadion Olimpiade Sevilla.
Laga Spanyol vs Polandia dipastikan akan berjalan sengit karena kedua tim sangat membutuhkan kemenangan agar bisa bertahan di Euro 2020.
Spanyol saat ini menempati peringkat ketiga klasemen Grup E Euro 2020 dengan koleksi satu poin.
Tim Matador, julukan timnas Spanyol, untuk sementara tertinggal tiga angka dari Swedia yang sudah menyelesaikan dua pertandingan dan kini menempati puncak klasemen Grup E.
Baca juga: Swedia Imbangi Spanyol, 17 Tembakan Matador Tak Mempan di Hadapan Para Prajurit Viking
Dengan kondisi klasemen Grup E saat ini, Spanyol akan berada di puncak jika berhasil mengalahkan Polandia dengan mencetak minimal dua gol.
Namun, Spanyol harus bekerja keras jika ingin mewujudkan hal itu.
Sebab, Polandia dipastikan akan tampil ngotot agar bisa keluar dari dasar klasemen Grup E Euro 2020.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.