Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kroasia Vs Ceko, Gol Perisic Hindarkan Vatreni dari Kekalahan

Kompas.com - 19/06/2021, 01:01 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Kroasia mengemas satu poin saat berhadapan dengan Ceko pada matchday kedua Grup D Euro 2020

Laga Kroasia vs Ceko yang digelar di Hampden Park, Glasgow, Skotlandia, Jumat (18/6/2021) malam WIB, berakhir sama kuat 1-1. 

Ceko mencetak gol lebih dulu pada menit ke-37 via tendangan penalti Patrik Schick. 

Vatreni, julukan Kroasia, kemudian membalas pada babak kedua, tepatnya menit ke-47, lewat aksi Ivan Perisic.

Hasil imbang ini membuat Kroasia mengemas satu poin dan masih tertahan di peringkat ketiga klasemen Grup D. Sementara itu, Ceko kokoh di puncak klasemen dengan koleksi empat poin. 

Baca juga: Live Match (Link Live Streaming) Inggris Vs Skotlandia, Kickoff 02.00 WIB

Jalannya pertandingan

Ceko mengawali pertandingan dengan apik ketika menciptakan peluang bagus pada menit keempat lewat sepak pojok Jakub Jankto.

Dia mengarahkan bola ke tengah kotak penalti yang disambut kepala Tomas Soucek. Namun, Soucek gagal mencetak gol setelah bola hanya bergulir di atas gawang.

Menit ke-10, Kroasia mendapatkan tendangan bebas di dekat kotak penalti setelah Ante Rebic dilanggar pemain Ceko.

Dejan Lovren yang mengambil tendangan bebas gagal memanfaatkan kesempatan tersebut.

Tembakannya tak mampu mengancam gawang Ceko yang dikawal kiper Tomas Vaclik karena melambung jauh di atas mistar.

Ceko nyaris membuka keunggulan pada menit ke-18. Jakub Jankto mengirim umpan silang dari sebelah kiri pertahanan Kroasia ke Vladimir Coufal di sisi lain.

Coufal lalu meneruskan bola ke Patrik Schick yang berada di tengah kotak penalti, tetapi tendangan sang penyerang berhasil diblok kiper Kroasia, Dominik Livakovic.

Ceko mendapat hadiah penalti pada menit ke-36 setelah Dejan Lovren kedapatan menyikut Patrik Schick saat berebut bola atas. Insiden itu membuat hidung Schick berdarah.

Patrik Schick yang ditunjuk sebagai eksekutor penalti lantas sukses menceploskan bola ke sudut kanan gawang Kroasia.

Tertinggal satu gol, Kroasia langsung menggempur pertahanan Ceko. Peluang terbaik dimiliki Ante Rebic pada menit ke-39.

Memanfaatkan operan rekannya, Ante Rebic menggiring bola hingga masuk dalam kotak penalti dan tinggal berhadapan dengan kiper Ceko.

Akan tetapi, Rebic membuang peluang emas itu usai tendangannya melebar dari sasaran.

Skor 1-0 untuk keunggulan Ceko bertahan hingga babak pertama berakhir.

Baca juga: Mempis Depay, Lolos dari Fase Grup Euro 2020 dan Siap Diumumkan Barca

Kroasia lalu menyamakan kedudukan pada babak kedua, tepatnya menit ke-47. Andrej Kramaric menyodorkan bola ke Ivan Perisic yang berada di sisi kiri pertahanan Ceko. 

Gelandang Inter Milan itu berhasil melewati Vladimir Coufal, sebelum melepaskan tendangan keras yang berhasil merobek jaring gawang Ceko. 

Kroasia nyaris berbalik unggul pada menit ke-72 andai tendangan Nikola Vlasic tidak melambung di atas gawang. 

Dua menit menjelang laga berakhir, Kroasia lagi-lagi punya peluang emas untuk mencetak gol lewat Bruno Petkovic. Belum beruntung, tendangannya bisa diblok bek Ceko, Tomas Kalas. 

Hingga wasit meniup panjang peluit tanda pertandingan usai, skor 1-1 tak berubah. 

KROASIA 1-1 CEKO (Ivan Perisic 47'; Patrik Schick 37'-penalti)

Susunan pemain

KROASIA (4-2-3-1): 1-Dominik Livakovic (GK); 25-Josko Gvardiol, 21-Domagoj Vida, 6-Dejan Lovren, 2-Sime Vrsaljko; 8-Mateo Kovacic (11-Marcelo Brozovic 87'), 10-Luka Modric; 7-Josip Brekalo (26-Luka Ivanusec 46'), 9-Andrej Kramaric (13-Nikola Vlasic 62'), 4-Ivan Perisic; 17-Ante Rebic (20-Bruno Petkovic 46').

Cadangan: 12-Lovre Kalinic, 23-Simon Sluga, 24-Domagoj Bradaric, 5-Duje Caleta-Car, 22-Josip Juranovic, 18-Mislav Orsic, 19-Milan Badelj, 15-Mario Pasalic. 

Pelatih: Zlatko Dalic.

CEKO (4-2-3-1): 1-Tomas Vaclik (GK); 5-Vladimir Coufal, 3-Ondrej Celustka, 6-Tomas Kalas, 18-Jan Boril; 9-Tomas Holes (21-Alex Kral 63'), 15-Tomas Soucek; 12-Lukas Masopust (19-Adam Hlozek 63'), 8-Vladimir Darida (7-Antonin Barak 87'), 14-Jakub Jankto (13-Petr Sevcik 74'); 10-Patrik Schick (11-Michael Krmencik 74').

Cadangan: 23-Tomas Koubek 16-Ales Mandous, 4-Jakub Brabec, 17-David Zima, 2-Pavel Kaderabek, 20-Matej Vydra, 24-Tomas Pekhart.

Pelatih: Jaroslav Silhavy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com