Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Akhir Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, Vietnam Melaju

Kompas.com - 16/06/2021, 12:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber AFC

KOMPAS.com - Seluruh laga akhir di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia telah rampung digelar, pada Selasa (15/6/2021).

Vietnam menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang melajut ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Tim berjuluk The Golden Stars itu lolos meski kalah 2-3 dari tuan rumah Uni Emirat Arab di Grup G, Selasa (15/6/2021) malam.

Berlaga di Stadion Zabeel, Dubai, UEA unggul terlebih dulu lewat Ali Salmeen (32'), Ali Mabkhout (40'p), dan Mahmoud Khamees (50').

Baca juga: Park Hang-seo Dihukum, Petaka Vietnam Jelang Laga Krusial Lawan UEA

Vietnam hanya bisa membalas dua gol jelang laga berakhir melalui Nguyen Tien Linh (85') dan Tran Minh Vuong (90+3').

Walaupun kalah, Pasukan Park Hang-seo itu sebagai salah satu runner-up terbaik dengan raihan 17 poin dari lima kemenangan, dua imbang, dan sekali kalah.

Runner-up yaitu lainnya China (A), Oman (E), Irak (C), Vietnam (G), Lebanon (H).

Awalnya, AFC hanya menetapkan empar runner-up terbaik yang bisa masuk ke ronde ketiga.

Akan tetapi, Qatar yang berstatus tuan rumah Piala Dunia 2022 menjadi juara Grup E.

Baca juga: Telan Pil Pahit di Kualifikasi Piala Dunia, Asisten STY Yakin Garuda Bisa Terus Berkembang

Sehingga, jatah Qatar pada babak ketiga dialihkan ke Oman kepada salah satu runner-up terbaik

Sementara itu, UEA lolos sebagai juara Grup G dengan 18 poin di Grup G.

Juara grup lainnya adalah Suriah (Grup A), Australia (B), Iran (C), Arab Saudi (D), Jepang (F), Korea Selatan (H)

Artinya, total ada 12 tim yang akan bertanding pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Nantinya, negara-negara yang lolos akan terbagi menjadi dua grup yang akan diisi pada babak ketiga.

Drawing babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia akan dilangsungkan pada 24 Juni mendatang.

Adapun 12 tim tersebut juga praktis lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Hasil Lengkap Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia

Grup A: Filipina vs Maladewa 1-1, China vs Suriah 3-1

Grup B: Australia vs Yordania 1-0, China Taipei vs Kuwait 1-2

Grup C: Iran vs Irak 1-0, Bahrain vs Hong Kong 4-0

Grup D: Arab Saudi vs Uzbekistan 3-0, Palestina vs Yaman 3-0

Grup E: India vs Afganistan 1-1, Bangladesh vs Oman 0-3

Grup F: Jepang vs Kirgistan 5-1, Tajikistan vs Myanmar 4-0

Grup G: Uni Emirat Arab vs Vietnam 3-2, Thailand vs Malaysia 0-1

Klasemen Akhir Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia:

Grup A

1. Suriah - 21 poin
2. Cina - 19 poin
3. Filipina - 11 poin 
4. Maladewa - 7 poin
5. Guam - 0 poin (**)

Grup B

1. Australia - 24 poin
2. Kuwait - 14 poin
3. Yordania - 14 poin
4. Nepal - 6 poin
5. Taiwan - 0 poin

Grup C

1. Iran - 18 poin
2. Irak 17 poin
3. Bahrain - 15 poin
4. Hongkong - 5 poin
5. Kamboja - 1 poin

Grup D

1. Arab Saudi - 20 poin
2. Uzbekistan - 15 poin
3. Palestina - 10 poin 
4. Singapura - 7 poin
5. Yaman - 5 poin

Grup E

1. Qatar - 22 poin
2. Oman - 18 poin
3. India - 7 poin
4. Afganistan - 6 poin
5. Bangladesh - 2 poin

Grup F

1. Jepang - 24 poin
2. Tajikistan - 13 poin
3. Kirigiztan - 10 poin 
4. Mongolia - 6 poin
5. Myanmar - 6 poin

Grup G

1. Uni Emirat Arab - 18 poin
2. Vietnam - 17 poin
3. Malaysia - 12 poin
4. Thailand - 9 poin
5. Indonesia - 1 poin

Grup H

1. Korea Selatan - 16 poin
2. Lebanon - 10 poin
3. Turkmenistan - 9 poin
4. Sri Langka - 6 poin
5. Korea Utara - 0 poin

Tim yang Lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2023: 

Kuwait, Uzbekistan, Tajikistan, Filipina, Yordania, Bahrain, Palestina, India, Kirigiztan, Malaysia,Turkmenistan, Singapura, Afganistan, Mongolia, Thailand.

Tim yang Tampil di Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023:

Maladewa, Nepal, Hongkong, Sri Langka, Guam, Taiwan, Kamboja, Yaman, Bangladesh, Myanmar, Indonesia. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com