Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris Vs Kroasia, The Three Lions Hadapi Mimpi Buruk

Kompas.com - 13/06/2021, 19:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BBC Sport

LONDON, KOMPAS.com - Timnas Inggris akan memulai Euro 2020 dengan menghadapi runner up Piala Dunia 2018, Kroasia.

Duel Inggris vs Kroasia merupakan laga pertama Grup D Euro 2020 yang akan dihelat di Stadion Wembley pada Minggu (13/6/2021) pukul 20.00 WIB.

Link live match Inggris vs Kroasia akan tersedia di akhir artikel.

The Three Lions, julukan timnas Inggris, unggul tipis dengan raihan lima kemenangan berbanding tiga milik Kroasia.

Baca juga: Jelang Inggris Vs Kroasia di Euro 2020, Luka Modric Puji Skuad The Three Lions

Meski demikian, Kroasia masih bisa disebut mimpi buruk untuk timnas Inggris.

Hal itu tidak lepas dari cerita tiga kemenangan Kroasia atas Inggris.

Kroasia pertama kali mengalahkan Inggris pada Keberhasilan pertama Kroasia mengalahkan Inggris terjadi pada 11 Oktober 2006 di Kualifikasi Piala Eropa 2008.

The Blazers, julukan Kroasia, saat itu meraih kemenangan 2-0 berkat gol Eduardo dan bunuh diri Gary Neville.

Satu tahun berselang, tepatnya pada 21 November 2007, Kroasia kembali berhasil mengalahkan Inggris ketika bertandang ke Stadion Wembley.

Tensi pertemuan kedua Inggris dan Kroasia saat itu sangat tinggi. Sebab, Inggris dan Kroasia melakoni laga hidup mati untuk lolos ke putaran final Piala Eropa 2008.

Kondisi klasemen Grup E menjelang laga pamungkas adalah Kroasia memimpin dengan koleksi 26 poin diikuti oleh Rusia (24) dan Inggris (23).

Baca juga: Live Match (Link Live Streaming) Inggris Vs Kroasia di Mola, Malam Nanti

Mimpi Inggris untuk bermain di Austria dan Swiss selaku tuan rumah Piala Eropa 2008 pada akhirnya terkubur di Stadion Wembley.

Inggris dipastikan gagal lolos ke putaran final Piala Eropa 2008 setelah kalah 2-3 dari Kroasia pada laga pamungkas Grup E.

Kekalahan itu terasa lebih menyakitkan untuk Inggris karena pada laga lain Rusia juga takluk 1-2 saat menghadapi Israel.

Sebelas tahun berselang, Kroasia kembali berhasil menghancurkan mimpi timnas Inggris ketika bertemu pada semifinal Piala Dunia 2018.

Halaman:
Baca tentang
Sumber BBC Sport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com