Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Euro 2020 - Belgia Menang, Denmark Tumbang

Kompas.com - 13/06/2021, 05:51 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Belgia dan Denmark mengalami nasib berbeda pada pertandingan fase grup Piala Eropa atau Euro 2020.

Timnas Belgia sukses mengalahkan Rusia dalam laga yang digelar di Stadion Krestovsky, Saint Petersburg, Rusia, Minggu (13/6/2021) dini hari WIB.

Duel Belgia vs Rusia yang merupakan laga Grup B itu berkesudahan 3-0 untuk kemenangan The Red Devils, sebutan timnas Belgia.

Tiga gol kemenangan Belgia dibukukan Romelu Lukaku (2 gol) dan Thomas Meunier.

Baca juga: Klasemen Piala Eropa atau Euro 2020

Romelu Lukaku membawa Belgia unggul 1-0 pada menit ke-10 usai menerima umpan dari rekan setimnya, Timothy Castagne.

Lukaku yang berada di tengah kotak penalti langsung melepaskan tendangan dan bola bersarang di sudut kiri bawah gawang Rusia.

Gol kedua Belgia tercipta lewat aksi pemain belakang mereka, Thomas Meunier, pada menit ke-34.

Thomas Meunier yang baru dimainkan pada menit ke-27 menggantikan Timothy Castagne langsung memberikan dampak instan.

Golnya bermula dari Thorgan Hazard yang berada di sisi kiri pertahanan Rusia. Adik kandung Eden Hazard itu lalu mengayunkan bola langsung ke arah gawang.

Kiper Rusia, Anton Shunin, sempat menepis bola. Namun, bola muntahan jatuh ke kaki Thomas Meunier yang berdiri bebas di depan gawang.

Menit ke-88, kerja sama Thomas Meunier dan Romelu Lukaku sukses membuahkan gol ketiga untuk Belgia.

Thomas Meunier menyodorkan bola dari lapangan tengah yang diselesaikan dengan sepakan mendatar Lukaku ke gawang Rusia.

Pada laga Grup B lainnya, Denmark secara mengejutkan kalah dari tim debutan Finlandia.

Baca juga: Hasil Euro 2020 - 2 Gol Lukaku Bawa Belgia Berpesta di Markas Rusia

Denmark kalah tipis 0-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Parken, Kopenhagen, Denmark, Sabtu (12/6/2021) malam WIB.

Adapun satu-satunya gol Finlandia dicetak oleh Joel Pohjanpalo pada menit ke-59.

Sementara itu, Wales dan Swiss yang tergabung dalam Grup A berbagi poin saat berjumpa di Stadion Olimpiade Baku.

Swiss lebih dulu mencetak gol via Breel Embolo pada menit ke-49, sebelum Kieffer Moore membawa Wales menyamakan kedudukan pada menit ke-74.

Hasil Euro 2020 Sabtu (12/6/2021) malam hingga Minggu (13/6/2021) dini hari WIB:

  • Wales 1-1 Swiss (Kieffer Moore 74'; Breel Embolo 49')
  • Denmark 0-1 Finlandia (Joel Pohjanpalo 59')
  • Belgia 3-0 Rusia (Romelu Lukaku 10', 88', Thomas Meunier 34')

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com